SuaraSumbar.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), resmi menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pilkada 2024 sebanyak 382.405 orang.
Jumlah ini terdiri dari 189.766 laki-laki dan 192.639 perempuan yang tersebar di 1.211 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di 92 nagari atau desa adat di 16 kecamatan.
Ketua KPU Agam, Herman Susilo mengatakan, penetapan DPT ini dilakukan dalam rapat pleno yang berlangsung di Balerong Rumah Dinas Bupati Agam.
“DPT yang sudah ditetapkan ini akan menjadi pedoman dalam pelaksanaan Pilkada 2024, dan kami berharap semua pemilih dapat menggunakan hak pilihnya dengan baik," ujar Herman, Kamis (20/9/2024).
Dari data yang ada, Kecamatan Lubuk Basung mencatat jumlah pemilih terbanyak, yaitu 60.767 orang, terdiri dari 30.271 laki-laki dan 30.496 perempuan. Selanjutnya diikuti oleh Kecamatan Ampek Angkek dengan 33.410 pemilih, dan Kecamatan Banuhampu dengan 28.175 pemilih.
Pemilih di kecamatan lain juga tercatat cukup signifikan, seperti Kecamatan Tilatang Kamang dengan 27.617 pemilih, Tanjung Raya 27.606 pemilih, dan Baso 27.260 pemilih.
Herman menyatakan bahwa penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) ini mengalami pengurangan 681 pemilih dari Daftar Pemilih Sementara (DPS) yang sebelumnya berjumlah 383.086 orang. Penurunan ini disebabkan oleh beberapa faktor, seperti pemilih yang meninggal dunia atau pindah domisili ke daerah lain.
"Kami pastikan bahwa proses verifikasi dilakukan secara teliti agar data yang digunakan pada Pilkada 2024 akurat dan valid," katanya.
Dia juga menekankan bahwa seluruh pemilih yang telah terdaftar di DPT ini diharapkan untuk berpartisipasi aktif dalam Pilkada yang akan datang.
Dengan penetapan DPT ini, Kabupaten Agam siap menyelenggarakan Pilkada 2024 dengan harapan pemilihan berlangsung lancar, adil, dan transparan. KPU Agam juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak ragu-ragu memanfaatkan hak pilih mereka dalam menentukan pemimpin daerah. (antara)
Berita Terkait
-
Seperti Kabinetnya, Prabowo Ingin 'Ospek' Para Kepala Daerah Hasil Pilkada Serentak 2024
-
Detik-detik Warga Agam Bertemu Harimau Sumatera Saat Buru Babi, Tubuh Gemetar di Atas Pohon Setinggi 15 Meter!
-
Tak Sengaja Bertemu Harimau, Pemburu Babi di Agam Gemetaran di Atas Pohon 15 Meter
-
Pesan Pemuda NTT Pasca Pilkada 2024: Jaga Persatuan, Dukung Kepala Daerah Terpilih
-
Bawaslu Tegaskan Formulir C6 Hanya Undangan untuk Memilih, Bukan Syarat Mutlak Bisa Ikut Mencoblos
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Kenapa Suhu di Sumbar Panas Sekali? Ini Penjelasan BMKG
-
Program PIP Anak TK 2026, Ini Syarat Lengkap dan Cara Daftarnya
-
CEK FAKTA: Negara Lunasi Hutang Bank di Bawah Rp 5 Juta, Benarkah?
-
18 ASN Pemkab Dharmasraya Kena Sanksi, 4 Orang Dipecat dan Ada yang Terjerat Kasus Korupsi!
-
Pemprov Sumbar Terapkan Sistem Berbasis Digital Penuh Mulai 2026, Surat Kertas Tak Ada Lagi?