SuaraSumbar.id - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumatera Barat (Sumbar) semakin mempertegas komitmennya dalam memerangi penyalahgunaan narkotika dengan terlibat aktif dalam pemeriksaan pasangan calon kepala daerah pada Pilkada serentak 2024.
BNNP Sumbar akan melakukan pemeriksaan untuk calon kepala daerah di tingkat kabupaten/kota maupun provinsi.
"Kami di BNNP Sumbar ingin memastikan bahwa para calon pemimpin daerah yang akan bertarung dalam kontestasi pemilihan kepala daerah bebas dari narkoba," ujar Kepala BNNP Sumbar, Brigjen Pol Ricky Yanuarfi, Kamis (29/8/2024).
Sebagai bagian dari proses seleksi, BNNP Sumbar melakukan pemeriksaan urine terhadap para bakal calon untuk mendeteksi kemungkinan penyalahgunaan narkotika.
Langkah ini bertujuan untuk melindungi masyarakat Sumatera Barat dari dampak negatif yang mungkin timbul jika pemimpin daerah terlibat dalam penyalahgunaan narkoba.
"Kegiatan ini bukan sekadar memenuhi persyaratan administrasi, tetapi juga menjadi komitmen moral untuk bersama-sama membangun Sumatera Barat yang bersih dari narkoba," tegasnya.
BNNP Sumbar mengajak seluruh pasangan calon untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan Pencegahan dan Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN).
Sinergi antara penyelenggara pemilu dan BNNP Sumatera Barat, serta pihak terkait lainnya, diharapkan dapat menghasilkan pemimpin yang berintegritas dan mampu membawa Sumatera Barat menuju masa depan yang lebih baik.
Selain pemeriksaan urine, BNNP Sumbar juga berencana melakukan langkah-langkah pemantauan lebih lanjut terhadap para pasangan calon Pilkada Sumbar 2024.
Sumbar sendiri tercatat sebagai salah satu daerah dengan tingkat kerawanan peredaran narkoba yang cukup tinggi, menempati peringkat keenam di Indonesia.
Disinyalir, sebanyak 65 ribu warga Sumatera Barat telah terjerat kasus narkoba hingga 2024. Untuk mengantisipasi peredaran narkoba tersebut, dibutuhkan perhatian serius dari semua pihak. (Antara)
Berita Terkait
-
Seperti Kabinetnya, Prabowo Ingin 'Ospek' Para Kepala Daerah Hasil Pilkada Serentak 2024
-
Pesan Pemuda NTT Pasca Pilkada 2024: Jaga Persatuan, Dukung Kepala Daerah Terpilih
-
Bawaslu Tegaskan Formulir C6 Hanya Undangan untuk Memilih, Bukan Syarat Mutlak Bisa Ikut Mencoblos
-
Viral Pria Nyoblos di TPS Dikawal Kambing, Ditemani Hingga ke Bilik Suara
-
Agama Sherly Tjoanda: Cagub Maluku Utara Menang Pilkada 2024, Kakinya Patah Saat Kecelakaan Renggut Nyawa Benny Laos!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Cara Cairkan Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan Lewat HP, Tak Perlu Repot ke Kantor!
-
CEK FAKTA: Lesti Kejora Bagi-Bagi Uang untuk Lansia, Benarkah?
-
8 Prompt ChatGPT Bikin Foto Portrait Jadi Sinematik, Auto Mirip Adegan Film!
-
Gampang Banget Beli Tiket Konser Bryan Adams di BRImo, Ini Caranya
-
Cuaca Panas di Sumbar Bukan Panas Ekstrem, Ini Penjelasan BMKG