SuaraSumbar.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Agam mengumumkan bahwa dua pasangan calon kepala daerah telah resmi membuka Sistem Informasi Pencalonan (Silon) untuk maju dalam Pilkada Serentak 2024. Langkah ini menandai persiapan serius kedua pasangan calon untuk mengikuti kontestasi politik di Agam.
Ketua KPU Agam, Herman Susilo mengatakan, hingga Senin (26/8/2024), dua pasangan calon telah memulai proses pencalonan mereka melalui aplikasi Silon. Pada hari yang sama, KPU Agam mengadakan sosialisasi persiapan pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Agam dalam Pilkada mendatang.
"Kedua LO (Liaison Officer) pasangan calon tersebut telah berkonsultasi dengan KPU Agam terkait proses pencalonan," ujar Herman Susilo.
Dari hasil konsultasi tersebut, satu pasangan calon dijadwalkan mendaftar ke KPU Agam pada Selasa (27/8) sekitar pukul 13.30 WIB, setelah shalat zuhur. Sementara pasangan calon lainnya akan mendaftar pada hari terakhir pendaftaran, Kamis (29/8).
Lebih lanjut, Herman Susilo juga menyebutkan bahwa terdapat dua pasangan calon lainnya yang telah melakukan konsultasi awal dengan KPU Agam melalui LO mereka. Dengan demikian, sejauh ini sudah ada empat LO yang terlibat dalam konsultasi dengan KPU setempat.
Namun, KPU Agam belum dapat memastikan total jumlah pasangan calon yang akan maju dalam Pilkada Agam 2024.
"Jumlah pastinya akan kita ketahui pada hari terakhir pendaftaran," katanya.
Koordinator Divisi Teknis KPU Agam, Zainal Fadli, mengingatkan agar LO pasangan calon menginformasikan jadwal pendaftaran ke KPU setempat satu hari sebelum pendaftaran.
Selain itu, LO diharapkan menyampaikan jumlah orang yang akan hadir saat pendaftaran, jumlah kendaraan, serta memastikan seluruh persyaratan sudah lengkap dan dihadiri oleh ketua dan sekretaris partai pengusung. (antara)
Berita Terkait
-
Seperti Kabinetnya, Prabowo Ingin 'Ospek' Para Kepala Daerah Hasil Pilkada Serentak 2024
-
Detik-detik Warga Agam Bertemu Harimau Sumatera Saat Buru Babi, Tubuh Gemetar di Atas Pohon Setinggi 15 Meter!
-
Tak Sengaja Bertemu Harimau, Pemburu Babi di Agam Gemetaran di Atas Pohon 15 Meter
-
Pesan Pemuda NTT Pasca Pilkada 2024: Jaga Persatuan, Dukung Kepala Daerah Terpilih
-
Bawaslu Tegaskan Formulir C6 Hanya Undangan untuk Memilih, Bukan Syarat Mutlak Bisa Ikut Mencoblos
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Kejar-kejaran dengan Polisi, Kurir Ganja 26 Kg Diringkus di Pasaman Barat, 1 Pelaku Residivis!
-
Daftar 7 Kapolres Baru di Polda Sumbar, Lengkap dengan 10 PJU Baru!
-
Kronologi Anggota Satpol PP Padang Tewas Ditabrak Mobil di Pariaman
-
Kamera Galaxy S25 Ultra-Galaxy AI Terbaru Hasilkan Foto Arsitektur Epik
-
Nikmati Fasilitas Pembayaran Digital Eksklusif di Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025: Momen Spesial Ramadan