SuaraSumbar.id - Sebanyak 30 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Dharmasraya periode 2024-2029 resmi dilantik dalam rapat paripurna DPRD, Rabu (14/8).
Pengucapan sumpah dan janji dipandu oleh Ketua Pengadilan Negeri Dharmasraya, Diana Dewiyani, menandai dimulainya tugas mereka untuk lima tahun ke depan.
Pada Pemilihan Legislatif (Pileg) yang digelar 14 Februari 2024 lalu, PDIP Dharmasraya berhasil keluar sebagai pemenang dengan mengantarkan enam kader terbaiknya ke kursi DPRD.
Di antara mereka yang terpilih adalah Ade Perdana Putra (Dapil 1), Wigiono (Dapil 2), Sutan Riki Alkhalik (Dapil 2), Adidas Idaik (Dapil 3), M Abyan (Dapil 4), dan Jemi Hendra (Dapil 4). Uniknya, tak ada satu pun petahana PDIP yang bertahan dalam periode ini, semua anggota terpilih merupakan wajah baru yang berhasil menumbangkan petahana di dapil masing-masing.
Baca Juga: Dharmasraya Segera Aktifkan Layanan Darurat 112 untuk Respons Cepat Gawat Darurat
Selain PDIP, Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional (PAN) juga menunjukkan kekuatan dengan masing-masing meraih lima kursi.
Dari Golkar, dua petahana, Sasmi Erli (Dapil 1) dan Amrizal (Dapil 3), berhasil mempertahankan posisi mereka.
Sedangkan PAN sukses meningkatkan raihan kursinya dari empat menjadi lima, dengan kader-kader seperti Ade Sudarman (Dapil 1) dan Raden Awaludin (Dapil 4) kembali melenggang ke DPRD.
Partai Gerindra juga mengalami peningkatan signifikan, dari awalnya hanya tiga kursi menjadi empat. Ketua DPC Gerindra Dharmasraya, Rosandi Sanjaya Putra, yang merupakan petahana, kembali terpilih untuk Dapil 3.
PKB mencatatkan kemajuan pesat dengan meraih empat kursi, dibandingkan sebelumnya yang hanya satu kursi. Anggota terpilih dari PKB antara lain Heri Saputra (Dapil 1) dan Sugiono (Dapil 2).
Baca Juga: 6 Pelaku Judi Online Ditangkap Polres Dharmasraya
Sementara itu, Partai Demokrat, Hanura, PKS, Nasdem, dan PPP masing-masing meraih satu hingga dua kursi.
Berita Terkait
-
Jelang Kongres, Djarot: Sebagian Besar Kader Menghendaki Ketua Umum PDIP Tetap Ibu Mega
-
Kekayaan Tia Rahmania di LHKPN: Menang Gugatan usai Dipecat PDIP
-
Hasto Tertawa Usai Sidang Suap: Masih Belajar Jadi Terdakwa
-
Wahyu Setiawan: Ada Tanda Tangan Megawati di Sebagian Berkas PAW dari PDIP
-
Ganjar Pasang Badan! Hadiri Sidang Hasto, Beri Dukungan Moral di Tengah Kasus Suap PAW
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!