SuaraSumbar.id - Mantan Rektor Universitas Negeri Padang (UNP), Prof. Ganefri, memastikan tak jadi ikut dalam kontetasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat (Pilgub Sumbar) 2024.
Sebelumnya, nama Ganefri sejak beberapa bulan terakhir digadang-gadang bakal jadi salah satu kontestan Pilgub Sumbar 2024. Hal itu juga ditandai dengan menjamurnya baliho Ganefri di berbagai ruas jalan dan sudut kota di Sumbar.
Awalnya, Ganefri sempat mengutarakan keinginan berlaga dalam Pilkada dengan kendaraan partai Golkar. Setelah itu, muncul pula narasi bahwa ia akan berpasangan dengan Wagub Sumbar saat ini, Audy Joinaldy yang sudah "ditinggalkan" Mahyeldi dalam Pilgub Sumbar 2024.
“Saya memutuskan sudah mundur. Passionnya belum pas dengan momentum. Saya berharap muncul tokoh-tokoh untuk ikut dalam pesta demokrasi di daerah ini, sehingga masyarakat bisa memilih tetap atau berubah,” ujarnya, Selasa (30/7/2024).
Sejumlah nama yang mengantongi tiket partai politik untuk maju di Pilgub Sumbar 2024 sudah mengapung. Nama pertama berpasangan adalah Mahyeldi dan Vasco Ruseimy. Pasangan ini didukung oleh Partai Gerindra dan PKS.
Kemudian, ada nama Epyardi Asda yang sudah mengantongi rekomendasi dari PAN dan NasDem. Namun, sosok wakilnya belum mencuat sampai hari ini.
Setelahnya, ada nama Audy Joinaldy yang resmi bergabung ke Partai Golkar setelah hengkang dari PPP.
Berita Terkait
-
KPU Warning Cagub Sumbar yang Berstatus Kepala Daerah: Wajib Cuti Pilkada 2024, Jangan Pakai Fasilitas Negara!
-
Baliho Audy Joinaldy dan Arief Muhammad Ramai di Kota Padang, Sinyal Duet Maju Pilgub Sumbar 2024?
-
Profil Vasco Ruseimy, Pasangan Mahyeldi di Pilgub Sumbar 2024 yang Gagal Jadi Anggota DPR RI
-
Profil Mahyeldi: Karier Politik Moncer, Jadi Gubernur Saat Jabat Wako Padang, Kini Maju Pilgub Sumbar dengan Wakil Baru
-
Mantan Rektor UNP Ganefri Mundur dari Bursa Pilgub Sumbar 2024: Belum Pas Momentumnya!
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Polda Sumbar Ungkap Hasil Tes Urine AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Positif Narkoba?
-
Tewas Ditembak AKP Dadang, Kapolri Naikkan Pangkat AKP Ulil Jadi Kompol Anumerta
-
Yuk Cari Info Seputar Suku Bunga KPR di BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Fakta Baru: AKP Dadang Tembaki Rumah Kapolres Solok Selatan Usai Eksekusi Kasat Reskrim, Motifnya Masih Misterius!
-
Spesifikasi VIVO iQOO Z9X