SuaraSumbar.id - Harga bahan kebutuhan harian di Pasar Induk Lambaro, Aceh Besar, mengalami kenaikan usai Idul Adha 1445 Hijriah. Kenaikan ini menyusul terbatasnya pasokan komoditas ke pasar.
Hal ini dikatakan oleh Plt Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan (Diskopukmdag) Aceh Besar, Trizna Dharma, melansir Antara, Sabtu (22/6/2024).
"Ada beberapa kebutuhan harian yang mengalami kenaikan harga, seperti cabai rawit, telur ayam ras, kentang, dan pisang," katanya.
Cabai merah menjadi Rp 35 ribu dari Rp 30 ribu per kilogram, telur ayam ras menjadi Rp 27.800 dari 26.700 per kilogram. Kentang menjadi Rp 17 ribu dari 15 ribu per kilogram dan pisang Rp 15 ribu dari Rp 13 ribu per kilogram.
Harga sejumlah kebutuhan yang turun adalah ikan kembung, bandeng, tongkol, jeruk lokal dan kacang panjang, menyusul banyaknya pasokan di pasaran.
"Secara umum untuk kebutuhan pokok lainnya sesuai dengan hasil pantauan di lapangan harga masih stabil dan tidak terjadi kenaikan signifikan," ujarnya.
Adapun harga kebutuhan pokok lainnya seperti gula pasir curah Rp 19 ribu per kg, minyak goreng curah Rp 14.400 per kg, tepung terigu Rp 14 ribu per kg, beras medium Rp 13.300 per kg, dan beras premium Rp 14.000 per kg.
Salah satu upaya yang dilakukan Pemkab Aceh Besar untuk mengantisipasi kenaikan harga di pasaran adalah memaksimalkan pemantauan harga secara rutin serta melaksanakan pasar murah.
Berita Terkait
-
Lebaran Pertama Jadi Wagub Jakarta, Rano Karno Gelar Open House di Rumah 'Si Doel'
-
Wapres Gibran: Perbedaan Itu Mendewasakan dan Menyatukan Kita
-
Anggota Komisi IV DPR Rajiv Minta Harga Bahan Pokok Stabil Jelang Lebaran
-
Persiapan Ramadan dan Idulfitri: Tips Belanja Bahan Pokok dengan Harga Terjangkau
-
Cara Klaim Saldo DANA Buat Lebaran Haji 2025
Terpopuler
- CEK FAKTA: Diskon Listrik 50 Persen Berlaku Lagi, Periode Maret-April 2025
- Pembagian Port Grup Piala Dunia 2026 Dirilis, Ini Posisi Timnas Indonesia
- Masak Rendang 12 Kg, Penampilan BCL di Dapur Jadi Omongan
- Cruiser Matik QJMotor SRV 250 AMT Paling Digandrungi di Indonesia
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
Pilihan
-
Dibanding iPhone 16e Mending Pilih HP Ini, Harga Tak Beda Jauh Fitur Lebih Melimpah
-
Blusukan di Solo, Gibran Puji Gerak Cepat Wali Kota Solo Tangani Keluhan
-
Didampingi Respati Ardi, Ini Momen Gibran Pulang Kampung dan Bagi-bagi Sembako
-
Calon Pemain Timnas Indonesia Tristan Gooijer: Langit Adalah Batasnya!
-
Peran Besar Asisten Liverpool untuk Calon Pemain Timnas Indonesia Tristan Gooijer
Terkini
-
BRI Berkontribusi dalam Konservasi Laut Gili Matra Melalui Program Menanam Grow & Green
-
Nikmati Keandalan BRImo: Transaksi Tanpa Hambatan Selama Lebaran 2025
-
Jumlah Pemudik Lebaran 2025 di Bandara Minangkabau Berkurang Dibanding Tahun Lalu
-
Transaksi Keuangan Tetap Bisa Dilakukan, 1 Juta AgenBRILink BRI Tangani Transaksi dan Pembayaran
-
Jemaah Asy-Syahadatain dan Majelis Tarbiyah Rayakan Idul Fitri 2025 Hari Ini