SuaraSumbar.id - KIP Aceh Besar memperpanjang proses pendaftaran anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS). Hal tersebut dilakukan karena peserta yang dibutuhkan kurang dari dua kali kebutuhan.
"Masih ada gampong yang belum mendaftar dan ada juga yang jumlah mendaftar kurang dari enam orang," kata Divisi SDM dan Parmas KIP Aceh Besar Mahyar Tasnim, melansir Antara, Sabtu (11/5/2024).
Dengan perpanjangan pendaftaran dari sebelumnya 2 sampai 8 Mei 2024, jumlah pelamar PPS terus bertambah, yakni yang telah membuat akun di Siakba sebanyak 6.791 orang dan yang sudah submit berkas di aplikasi 5.927 orang.
"Yang telah menyampaikan berkas langsung ke KIP Aceh Besar sebanyak 5.091 orang," ujarnya.
Saat ini masih ada dua gampong pelamar masih kurang. Pihaknya masih memberikan kesempatan kepada masyarakat di gampong tersebut untuk memanfaatkan perpanjangan waktu itu.
"Kami berharap kepada seluruh masyarakat untuk dapat memanfaatkan perpanjangan waktu pendaftaran dan kami juga meminta menyampaikan informasi penerimaan PPS ini kepada warga sehingga kesempatan ini dapat dimanfaatkan dengan baik," jelasnya.
Pendaftaran PPS lewat aplikasi Siakba masih dibuka hingga pukul 23.59 WIB dan untuk pengembalian berkas paling telat 12 Mei 2024.
Pilkada di Aceh Besar di gelar serentak dengan pemilihan kepala daerah, baik pemilihan gubernur dan wakil gubernur maupun wali kota dan wakil wali kota pada 27 November 2024.
Berita Terkait
-
Masalah Sekretariat PPS Hambat Rekapitulasi Daftar Pemilu di Nabire
-
Anggota PPS Bisa Dapat Uang Rp 36 Juta Jika Meninggal Dunia saat Tugas
-
30 Contoh Soal Tes PPS Pemilu 2024 Lengkap dengan Kunci Jawabannya, Pelajari untuk Persiapan!
-
Kumpulan Soal Tes PPS Pemilu Pilkada 2024, Lengkap dengan Jawaban dan Pembahasan
-
Perbedaan Beda PPS dan PPK Pilkada 2024, Ini Pengertian, Tugas dan Gajinya Lebih Besar Mana?
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
Terkini
-
Sirekap Pilkada 2024 Tetap Berfungsi Tanpa Akses Internet, Ini Penjelasan KPU Sumbar
-
Pilkada Sijunjung 2024: Siapa Lebih Pro Rakyat? Benny-Radi Utamakan Kontraktor Lokal, Hendri-Mukhlis Tekankan Profesionalisme
-
Pelajar 20 Tahun Diciduk Polisi, Bawa Sabu 15 Gram Siap Edar di Agam
-
Pabrik Karet Vs Bibit Unggul: Debat Panas Pilkada Sijunjung 2024 Berebut Suara Petani
-
Simulasi Pemilu di Solok: KPPS Dilatih Antisipasi Masalah di TPS