SuaraSumbar.id - Nasib malang menimpa gadis 16 tahun asal Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar). Ia diperkosa dengan brutal oleh empat orang pemuda usai dicecoki minuman keras (miras).
Kasus pemerkosaan ini terjadi pada Minggu (21/4/2024) dini hari. Korban diperkosa secara bergilir oleh empat orang pria.
"Korban berinisial SGS, diduga diperkosa secara bergilir oleh empat pelaku yang mana tiga di antaranya sudah kita tangkap. Sedangkan satu masih buron," kata Kapolres Padang Pariaman AKBP Ahmad Faisol, Kamis, (25/4/2024).
Nasib nahas yang menimpa SGS berawal saat ia dijemput temannya berinisial SZ di sebuah kedai tempat korban bekerja. Kemudian, ia diajak nongkrong bersama para pelaku di salah satu rumah di Korong Sakayan, Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman.
"Di sana, korban dan temannya duduk bersama pelaku dan ngobrol-ngobrol. Akhirnya korban dan temannya dipaksa ikut minum tuak," ungkapnya.
Setelah itu, teman korban disuruh keluar bersama dua pelaku lainnya, sementara korban ditinggal bersama dua pelaku dalam kamar di rumah tersebut.
Kemudian, dua pelaku yang sebelumnya keluar bersama teman korban kembali masuk ke kamar dan mereka meninggalkan teman korban sendirian di luar.
"Setelah keempat pelaku ini berada di kamar bersama korban, mereka memperkosa korban secara bergilir," jelasnya.
Korban sempat menjerit. Temannya yang mendengar suara itu berusaha masuk ke dalam kamar.
"Tapi saat teman korban hendak masuk, salah satu pelaku menghalang-halanginya. Pelaku menyebut korban hanya sakit kepala dan tidak terjadi apa-apa," katanya.
Setelah melakukan aksi bejatnya, para pelaku mengantarkan korban dan temannya kembali ke kedai tempat korban bekerja.
Lantas, korban yang tak terima diperkosa mengadu ke orang tuanya hingga akhirnya dilaporkan ke polisi. Tak lama setelah itu, jajaran Polres Sijunjung berhasil meringkus pelaku.
"Tiga pelaku sudah kami diamankan. Mereka berusia rata-rata 20 tahun. Satu pelaku lainnya masih dalam pencarian," pungkasnya.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Sadisnya Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan di Sumbar: Disekap, Diikat, Diseret hingga Diperkosa Saat Tak Sadarkan Diri!
-
Detik-Detik Mencekam, Tersangka Pembunuh Nia Penjual Gorengan Dikepung Polisi di Loteng Rumah Warga
-
BREAKING NEWS: Pembunuh Nia Gadis Penjual Gorengan di Padang Pariaman Ditangkap Usai Kabur 11 Hari
-
Berkaca dari Kasus di Sulteng, Ini Beda Persetubuhan dan Pemerkosaan di Mata Hukum
Tag
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 Pilihan Mobil Bekas Honda 3 Baris Tahun Muda, Harga Mulai Rp50 Jutaan
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Hasil RUPS LIB: Liga 1 Super League, Liga 2 Jadi Championship
-
5 Rekomendasi HP Murah Memori 256 GB Harga di Bawah 2 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Timnas Putri Indonesia Gagal, Media Asing: PSSI Cuma Pakai Strategi Instan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
Terkini
-
Kapan 3 Sekolah Rakyat di Sumbar Beroperasi? Ini Penjelasan Dinas Sosial
-
7 Link DANA Kaget Asli Terbaru, Klaim Saldo Gratismu Sekarang Juga!
-
Irsyad Maulana Pulang ke Semen Padang FC, Kabau Sirah Juga Gaet Bek Portugal Jelang Liga 1 2025/2026
-
Menpora Dito Ariotedjo Dorong Pencak Silat Jadi Daya Tarik Pariwisata Sumbar, Ini Alasannya
-
Waspada Tautan Saldo Gratis Palsu, Ini Daftar 5 Link DANA Kaget Asli 3 Juli 2025!