SuaraSumbar.id - Seorang paman di Kota Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), tega mencabuli keponakannya yang masih berumur 5 tahun. Modus pelaku adalah mengajaknya bermain dan diberikan uang Rp 5 ribu.
Pelaku cabul bocah 5 tahun itu berinisial Z (47). Aksi bejatnya terjadi pada 31 Maret 2024 lalu di Desa Naras Hilir, Kecamatan Pariaman Utara, Kota Pariaman.
"Pelaku mencabuli korban saat mengajaknya bermain dan diimingi uang," kata Kasat Reskrim Polres Pariaman, Iptu Rinto Alwi, Senin (22/4/2024).
Saat itu, korban dengan sedang bermain dengan anak pelaku di rumahnya. Lantas, pelaku memegang pinggang dan telinga korban sampai menangis.
Setelah menangis, korban kembali bermain dengan anaknya. Kemudian, pelaku mengajak korban ke dapur.
"Saat itulah pelaku melakukan aksi bejatnya dengan menyetubuhi korban," tuturnya.
Dari hasil visum yang dilakukan pihak kepolisian menunjukkan alat kemaluan korban mengalami luka robek. Pelaku pun mengakui perbuatan bejatnya kepada polisi.
"Pelaku sudah kami tangkap dan ditetapkan sebagai tersangka," katanya.
Saat ini, pelaku telah mendekam di sel Polres Pariaman. Ia mengaku tak bisa mengendalikan nafsunya saat melihat korban.
Atas perbuatannya, tersangka Z dikenakan Pasal 81 Ayat (1), (2) dan Pasal 82 Ayat (1), UU nomor 17 tahun 2016 tentang penetapan peraturan pemerintah pengganti UU nomor 1 tahun 2016 tentang perubahan kedua atas undang-undang nomor 23 tahun 2002 tentang perlindungan anak menjadi undang-undang, dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara.
Kontributor : B Rahmat
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Dugaan Politik Uang di Pilkada Kota Payakumbuh 2024, Tim Supardi-Tri Venindra Lapor Bawaslu!
-
Mahyeldi-Vasko Menang Telak di Pilgub Sumbar 2024: Tunggu Real Count!
-
Hasil Hitung Cepat, Fadly-Maigus Tumbangkan Petahana di Pilkada Padang 2024: Doakan Kami Istiqomah!
-
Kronologi Teror Penembakan Rumah Dinas Wakil Bupati Solok Selatan, Pengacara: Bukan Senapan Angin!
-
Jalur Lintas Riau-Sumbar Tutup Total Tiga Hari, Ini Penyebabnya