SuaraSumbar.id - Tim SAR Padang telah mengevakuasi sekitar 500 orang lebih korban yang terdampak banjir di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), sejak Kamis (7/3/2024) malam hingga Jumat (8/3/2024) dini hari.
"Untuk saat ini, warga yang berhasil terevakuasi itu lebih dari 500 orang," kata Kepala Kantor SAR Padang, Abdul Malik.
Sampai pagi hari ini, tim SAR gabungan masih melakukan proses evakuasi. Apalagi, hujan di Kota Padang belum berhenti hingga pukul 11.10 WIB, Jumat (8/3/2024).
"Kami juga dibantu SAR Jambi dan SAR Bengkulu," katanya.
Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumbar, sebanyak 10 kecamatan di Kota Padang terdampak banjir. Ratusan rumah dilaporkan terdampak banjir.
Sebelumnya diberitakan, sejumlah korban banjir di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), butuh bantuan makanan dan air minum. Mereka sudah terdampak banjir sejak Kamis (7/3/2024) malam.
"Kami sudah mengungsi sejak malam tadi hingga pagi ini, yang sangat dibutuhkan saat ini adalah makanan dan minuman," kata salah seorang warga Jalan DPR Padang, Fenny Livaskar (38), Jumat (8/3/2024) pagi.
Menurutnya, tempat pengungsian dekat rumahnya saja yaitu di Gang Babussalam, ada sekitar 10 Kepala Keluarga (KK) yang mengungsi.
Mereka terdiri dari anak-anak, perempuan serta para lanjut usia (lansia) yang terpaksa mengungsi karena rumah masing-masing digenangi oleh air.
"Sejak malam tadi hingga pagi ini belum ada bantuan yang datang, anak-anak sudah mulai mengeluhkan lapar," katanya.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Kapan BLT Kesra Rp 900 Ribu November 2025 Cair? Begini Cara Cek Penerimanya
-
Ratusan Ribu Warga Padang Ikut Simulasi Tsunami Megathrust Mentawai, Waktu Evakuasi Hanya 20 Menit!
-
BRI Hadirkan Lagi Pengusaha Muda BRILiaN 2025, Tahun Ini Jangkau 8 Wilayah Indonesia
-
CEK FAKTA: Luhut Ancam Tembak Mati Rakyat Indonesia, Benarkah?
-
Benarkah Purbaya Kembalikan Harga Bensin Seperti Era Soeharto? Begini Faktanya