SuaraSumbar.id - Pada bulan Januari 2024, Sumatera Barat (Sumbar), mengimpor bahan bakar mineral senilai 30,54 juta dolar AS atau sekitar Rp 479 miliar.
"Impor bahan bakar mineral mendominasi impor Sumbar mencapai 82,47 persen," kata Kepala BPS Sumbar Sugeng Arianto, melansir Antara, Sabtu (2/3/2024).
Selain bahan bakar mineral, komoditas seperti pupuk, bahan kimia organik, bahan kimia anorganik, karet, dan barang dari karet juga menjadi golongan yang dominan diimpor oleh Sumbar.
Secara total, impor Sumbar pada Januari 2024 mencapai 37,04 juta dolar AS, meningkat 20,87 persen dibandingkan dengan Desember 2023 senilai 30,64 juta dolar AS.
"Nilai impor yang tercatat di Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Sumbar ini didominasi golongan bahan baku/penolong," ujar Sugeng.
Selain golongan bahan baku atau penolong, barang konsumsi dan barang modal juga menjadi dua golongan barang yang cukup banyak diimpor Sumbar pada Januari 2024.
Malaysia menjadi sumber impor terbesar dengan nilai Rp 480 miliar, menyumbang 82,50 persen dari total impor Provinsi Sumbar. Lalu diikuti oleh Kanada, Oman, China, dan Singapura.
"Sebagian besar impor tersebut masuk melalui pelabuhan bongkar Teluk Bayur. BPS mencatat peningkatan aktivitas impor di pelabuhan itu sebesar 20,86 persen dibandingkan dengan Desember 2023," katanya.
Berita Terkait
-
Harga Kelapa Bulat Mahal, Mendag: Banyak yang Ekspor!
-
Modal Impor Mahal, Harga Jual Naik: Apakah Daya Beli Konsumen Stabil?
-
Nissan Pilih Pangkas Produksi Model Terlaris untuk Pasar AS Dampak Tarif Impor Trump
-
Bahlil Usul RI Tambah Kuota Impor Minyak dan Gas LPG dari AS
-
Bahlil Usul Impor Minyak Hingga LPG dari AS Senilai USD10 Miliar
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Tragis! Bocah 11 Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kalumpang Padang, Ini Kronologinya
-
DANA Kaget 16 April 2025: Buruan Klaim! Saldo Gratis Menantimu
-
Kejutan Saldo DANA Gratis Hari Ini, Cek Link Resmi DANA Kaget Sebelum Kehabisan!
-
Petani di Sumbar Diminta Tanam Padi Serentak, Apa Manfaatnya?
-
Pemkab Padang Pariaman Batasi Jam Operasional Hiburan Malam, MUI Beri Dukungan Penuh!