SuaraSumbar.id - Dua orang petani di Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), ditangkap polisi karena diduga menanam ganja di lahan kebun pisang. Kedua pelaku berinisial DM (35) dan BH (44).
"Keduanya menanam lima batang ganja di dalam goni yang dikasih tanah dan disimpang di sekitar kebun pisang miliknya," kata Kapolres Agam AKBP Muhammad Agus Hidayat, dikutip dari Antara, Selasa (19/12/2023).
Kronologi penangkapan kedua pelaku berawal dari tim gabungan melakukan pencarian orang hilang di Duku Jorong Piladang, Nagari Ampek Koto Palembayan.
Saat itu Wali Nagari Sungai Puar Yulifsoneri melihat tanaman ganja di lokasi kebun pisang. Ia kemudian melaporkan temuan itu kepada Briptu Ardi Yuratama.
"Temuan itu langsung diselidiki terkait siapa pemilik tanaman ganja di lokasi dan ditemukan pemiliknya," ucapnya.
Polisi kemudian mengembangkan kasus itu dan menemukan barang bukti lainnya berupa daun ganja kering sebanyak satu toples, batang ganja yang sudah dipanen, dan lainnya.
Kedua pelaku beserta barang bukti kemudian diamankan ke Polsek Palembayan dan dibawa ke Polres Agam.
Mereka dijerat Pasal 111 ayat 2 UU No 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman kurungan lima sampai 20 tahun penjara.
Berita Terkait
-
Ganja 35 Paket dalam Rangka Vespa, ASN Tangerang Terlibat Jaringan Narkoba Lintas Provinsi
-
Onadio Leonardo 'Dikirim' Rehabilitasi Narkoba 3 Bulan, Polisi: Ada Keinginan Sembuh dan Menyesal
-
Onad Terseret Narkoba, Menguak Apa Itu Ganja dan Ekstasi serta Bahayanya
-
Apa Itu Ganja dan Ekstasi yang Positif Dipakai Onadio Leonardo?
-
Teka-teki Status Hukum Beby Prisillia Terjawab, Hasil Tes Urin Negatif dan Sudah Dipulangkan
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Benarkah Susi Pudjiastuti Maju Jadi Ketua KPK? Begini Faktanya
-
CEK FAKTA: Komnas HAM Desak Tarik Semua TNI dari Papua, Nama Natalius Pigai Terseret, Benarkah?
-
Asal Usul Zohran Mamdani Wali Kota New York Beragama Islam, Berdarah India dan Lahir di Uganda!
-
Siapa Orang Tua Zohran Mamdani? Wali Kota Muslim Pertama New York: Ayah Profesor, Ibu Sutradara!
-
Warga Sumbar Diminta Kurangi Konsumsi Beras, Gubernur Dorong Diversifikasi Pangan Lokal!