SuaraSumbar.id - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sumatera Barat (Sumbar) harus berinovasi dengan memanfaatkan teknologi. Dengan begitu, Baznas bisa memaksimalkan potensi zakat.
"Baznas misalnya memasang QR code di titik-titik strategis seperti tempat wisata, tempat duduk pesawat, mini market dan tempat-tempat lain sehingga masyarakat bisa langsung berzakat tanpa harus datang ke kantor Baznas," kata Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy, Jumat (17/11/2023).
Menurutnya, inovasi itu akan meningkatkan penerimaan zakat sekaligus sebagai upaya untuk sosialisasi dan meningkatkan literasi masyarakat soal Baznas.
"Karena selama ini yang membuat Baznas belum bisa memaksimalkan potensi zakat di Sumbar itu, salah satunya adalah kurangnya literasi masyarakat tentang Baznas," ujarnya.
Kurangnya literasi itu membuat masyarakat tidak tahu dapat menyalurkan zakat melalui lembaga yang bernama Baznas.
Sementara itu, Ketua Baznas Sumbar, Buchari mengatakan, pihaknya terus berupaya untuk meningkatkan penerimaan zakat dengan memaksimalkan potensi yang ada, salah satunya dengan menjalin koordinasi dengan berbagai pihak seperti pemerintah daerah, MUI dan Kanwil Kemenag.
"Rakorda digelar dalam rangka mencari solusi bersama untuk meningkatkan penerimaan zakat di Sumbar," katanya.
Kepala Kanwil Kemenag Sumbar, Mahyudin menyebut pihaknya mendukung penuh upaya untuk mengoptimalisasi pengelolaan dan pemberdayaan zakat di Sumbar.
Ia menilai sinergi dan kolaborasi dalam berbagai program bisa menjadi salah satu solusi untuk hal itu.
Pimpinan Bidang SDM Keuangan dan Umum Baznas Pusat, Nur Chamdani menilai realisasi penerimaan zakat di Sumbar yang mencapai Rp475 miliar menjadi salah satu yang terbesar jika dibandingkan dengan populasi penduduk.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Laptop, Dompet, Jaket... Semua 'Pulang'! Kisah Manis Stasiun Gambir Saat Arus Balik Lebaran
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
Terkini
-
Gempa 4,7 Magnitudo Guncang Kabupaten Agam, BMKG Ungkap Pemicunya
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Minyak Telon Aromatik Habbie Sukses, Meraih Rekor MURI
-
Tragis! Penumpang Bus ALS Meninggal di Dharmasraya, Saksi Ungkap Detik-Detik Terakhir!
-
Daftar 5 Ruas Tol Trans Sumatera Gratis Arus Balik Lebaran 2025, Tol Padang-Pekanbaru Paling Sibuk!
-
Kronologi Nenek dan 2 Cucu Hilang di Pantai Tiku Agam hingga Ditemukan Seperti Ini