SuaraSumbar.id - Dua orang warga ditemukan tewas di Kampung Lambah Bukik, Jorong Anam Koto Utara, Nagari Anam Koto Utara, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar), Kamis (26/10/2023). Keduanya diduga korban pembunuhan.
Saat ini, jajaran Polres Pasaman Barat masih melakukan penyelidikan terhadap temuan dua mayat di dalam rumah tersebut.
"Jasad para korban telah dibawa ke RSUD Pasaman Barat untuk menjalani visum luar guna mencari tahu penyebab kematian kedua korban," kata Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Basuki.
Pihaknya juga merencanakan membawa mayat korban ke RS Bhayangkara Padang untuk menjalani autopsi guna kepentingan penyelidikan dan penyidikan.
Baca Juga: Cegah Penyelewengan BBM Subsidi, Porsonel Polres Pasaman Barat Disiagakan di SPBU
Kasus ini diketahui pihak kepolisian dari laporan masyarakat yang menemukan jasad wanita dan lelaki paruh baya di dalam sebuah rumah. Lantas, Personel Satuan Reskrim dan Unit Identifikasi Polres Pasaman Barat bersama personel Polsek Kinali langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Kedua korban bernama Ali Juma (70) berjenis kelamin Wanita yang tinggal sendirian di rumah tersebut. Kemudian mayat satunya lagi adalah Safrial (50), seorang lelaki yang juga mantan menantu Ali Juma.
Peristiwa ini pertama kali diketahui oleh saksi Murni (45), anak kandung Ali Juma. Biasanya, setiap pagi ibunya membuka pintu rumah. Namun saat itu, ia melihat Ali Juma tidak berada di rumah tersebut.
"Anak korban kemudian mencari tahu dan menemui neneknya yang berjarak sekitar 100 meter dari rumahnya. Setibanya di rumah neneknya tersebut, Ali Juma (ibunya) juga tidak berada di rumah itu," katanya.
Saksi pun pergi ke rumah ibunya dan memanggil-manggil, namun tak kunjung dijawab. Kemudian, saksi membuka jendela rumah dan melihat ke dalam rumah ada sosok manusia berada di dalam rumah tersebut dalam posisi tertelungkup.
Baca Juga: Ratusan Rumah Warga Pasaman Barat Terendam Banjir, Begini Kondisinya Hari Ini
Melihat hal itu, ia berteriak minta tolong. Kemudian, datang warga lain Banun (65) dan Bulkaini (53) mencoba masuk ke dalam rumah.
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!