SuaraSumbar.id - Luna Maya baru-baru ini merayakan hari ulang tahunnya yang ke-40 dengan meriah bersama keluarga dan kerabat dekat.
Dalam perayaan yang digelar pada 26 Agustus tersebut, kedua kakak laki-laki Luna, Tipi Jabrik dan Ismael Dully, turut hadir untuk merayakan momen spesial adik perempuan mereka satu-satunya.
Salah satu momen yang mencuri perhatian adalah ketika Tipi Jabrik memberikan sebuah ultimatum kepada kekasih Luna, Maxime Bouttier.
Ultimatum tersebut terjadi setelah Luna Maya meniup lilin ulang tahunnya. Dengan nada bercanda, Tipi memperingatkan Maxime untuk tidak menyakiti adik perempuannya.
"Loe jangan macam-macam ya," ucap Tipi, yang kemudian disambut dengan tawa dari para undangan yang hadir, dikutip hari Kamis (7/9/2023).
Reaksi Tipi ini menjadi bahan perbincangan hangat, termasuk komentar dari Ayu Dewi, sahabat dekat Luna Maya.
Ayu Dewi mencatat bahwa Maxime adalah satu-satunya pria yang mendapat 'ancaman' semacam itu dari Tipi Jabrik.
Lebih lanjut, ia berpendapat bahwa hal tersebut justru menunjukkan tingkat kepercayaan Tipi kepada Maxime.
"Berarti Tipi udah percaya," celetuk Ayu Dewi dalam perbincangannya.
Baca Juga: Ikut-ikutan Luna Maya? Aksi Syahrini Pamer Olahraga Bareng Reino Barack Jadi Gunjingan
Momen ultimatum ini memang memancing senyuman dan tawa, namun juga menunjukkan dinamika hubungan yang hangat dan penuh kepercayaan antara Luna Maya, kekasihnya, dan keluarganya.
Tentu saja, banyak penggemar berharap bahwa ini adalah tanda baik untuk hubungan Luna Maya dan Maxime Bouttier di masa mendatang.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Ikut-ikutan Luna Maya? Aksi Syahrini Pamer Olahraga Bareng Reino Barack Jadi Gunjingan
-
Kakak Luna Maya Mulai Ancam Tegas Maxime Boutier, Tak Beri Restu?
-
Biodata dan Agama Maxime Bouttier, Aktor Tampan yang Didukung Nikahi Luna Maya
-
Maxime Bouttier Buatkan Luna Maya Gelang Spesial, Warganet Berharap Segera Kasih Cincin Kawin
-
Luna Maya Tampil Memukau Saat Ulang Tahun, Gelang yang Dipakai Seharga Rumah Subsidi
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
QRIS BRI Mudahkan Transaksi di FLOII Expo 2025, Dukung Inklusi Keuangan di Sektor Holtikultura
-
CEK FAKTA: BGN Benarkan Baki Program MBG Mengandung Lemak Babi, Benarkah?
-
USS 2025 Presented by BRImo Hadir dengan Wajah Baru, Perluas Konsep Jadi Curated Lifestyle Market
-
Bahaya Kurang Tidur Malam Hari, Bisa Merusak Otak hingga Jantung!
-
5 Warna Lipstik Terbaik untuk Usia 40-an, Tampil Segar dan Elegan!