SuaraSumbar.id - Belasan pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) diciduk Satpol PP Padang. Mereka kedapatan bolos dan nongkrong di sebuah warung di kawasan Kelurahan Anduring, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Selasa (29/8/23).
Kepala Bidang Trantibum dan Tranmas Satpol PP Padang, Rozaldi Rosman mengatakan, para pelajar tersebut dilaporkan bolos pada proses pembelajaran berlangsung.
"Mereka yang kami tertibkan berjumlah 18 orang," katanya.
Penertiban pelajar ini dilakukan karena laporan masyarakat yang resah akibat masih banyaknya pelajar yang bolos dan nongkrong di warung di saat jam pelajaran.
"Kami khawatir pelajar yang bolos dan nongkrong pada jam pembelajaran akan memancing aksi tawuran antar pelajar yang marak yang terjadi di Kota Padang akhir-akhir ini," ungkapnya.
Semua pelajar yang ditertibkan dibawa ke Mako Satpol PP Padang untuk diproses dan diberikan pembinaan lebih lanjut.
"Kami akan panggil pihak sekolah beserta orang tua mereka untuk dilakukan pembinaan sesuai aturan yang berlaku," jelasnya.
Menurutnya, pengawasan pelajar yang bolos dan berkeluyuran di luar lingkungan sekolah saat pembelajaran sedang berlangsung akan terus dilakukan setiap hari oleh Satpol PP Kota Padang.
"Kita akan selalu intens dalam melakukan pengawasan pelajar demi mengantisipasi aksi tawuran yang marak terjadi, kita juga mengimbau pihak sekolah agar lebih mengawasi siswanya agar tidak bolos dan keluyuran saat jam pembelajaran," tuturnya.
Baca Juga: Melihat Ribuan Murid TK Kota Padang Antusias Manasik Haji, Libatkan 300 Sekolah
"Kita juga menghimbau kepada orang tua agar lebih mengawasi pergaulan anak-anak mereka agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," pungkasnya.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Terekam CCTV, Siswa SMA Tusuk Temannya di Sekolah, Reaksi Murid Satu Kelas Jadi Sorotan: Cuek Apa Syok?
-
5 Fakta Siswa SMA di Banjarmasin Tikam Teman: Diduga Sakit Hati karena Sering Dibully
-
Pelajar di Pasaman Barat Dikeroyok hingga Pingsan, Polisi Selidiki
-
Modus Pelajar SMA di Lampung Tengah Curi Uang Amplop Resepsi Pernikahan: Pura-pura Jadi Tamu Berpakaian Rapi
-
Pelajar di Bukittinggi Dicabuli hingga Hamil dan Melahirkan Anak, Pelakunya Diciduk
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
CEK FAKTA: Prabowo Jual Laut dan Hutan Aceh-Sumatera ke Inggris Rp 90 Triliun, Benarkah?
-
Padang Berpotensi Hujan Ringan, Ini Peringatan BMKG
-
5 Fakta Ikan Mati Massal di Danau Maninjau, Kejadikan Berulang yang Rugikan Petani Ratusan Juta
-
Kecelakaan Beruntun di Agam Tewaskan Tiga Orang, Truk Hantam Truk Parkir
-
CEK FAKTA: AS Larang Sertifikasi Halal di Indonesia, Benarkah?