SuaraSumbar.id - Farhat Abbas, pengacara yang dikenal kerap bersuara tajam, kini turut angkat bicara mengenai insiden yang memanas antara Dewi Perssik dan ketua RT setempat.
Insiden ini berpusat pada penolakan hewan kurban yang dititipkan oleh Dewi, sang diva dangdut.
Pada Instagram storynya, Farhat mengecam aksi Dewi yang terlihat marah dan berteriak-teriak.
"Siapa yang berani kasar, melawan dan sombong sama RT dan warga? Tunggu saja kehancuran yang akan terjadi, yang ada hanya penyesalan," tulis Farhat, Jumat (30/6/2023).
Baca Juga: Dewi Perssik Kini Tuding Pak RT Cari Pamor Ribut dengannya: Lumayan Ya Masuk TV
Pernyataan ini seolah merujuk pada tindakan Dewi Perssik yang tidak bisa menerima penolakan ketua RT atas hewan kurbannya.
Dewi Perssik yang penuh emosi berteriak dan menunjukkan reaksi yang menurut Farhat tidak pantas bagi seorang artis.
Farhat menjelaskan bahwa konflik semacam ini seharusnya diselesaikan dengan mediasi yang berorientasi pada 'restorative justice' atau keadilan restoratif.
"Mediasi itu bukan kalah menang atau salah benar, tapi jiwa besar dan restorative justice," sambung mantan suami Nia Daniati tersebut.
Farhat juga memberikan saran pada artis-artis lainnya. "Kalau marah, nggak usah ngamuk-ngamuk seperti orang yang berantem dan mau menyerang sambil teriak-teriak seperti orgil alias stres. Rekam jejak kasar sangat sulit hilang di benak masyarakat," ujarnya.
Baca Juga: Dewi Perssik Gandeng Hotman Paris, Pak RT Auto Ketar-ketir hingga Minta Maaf, Cek Faktanya
Menurut Farhat, Dewi Perssik seharusnya menunjukkan sikap yang lebih martabat dan respek terhadap sesama, terutama kepada ketua RT, Malkan.
Dia mengingatkan agar suara merdu lebih baik digunakan untuk mencari uang, bukan untuk berkonflik dengan warga se-RT.
Permasalahan ini bermula ketika Dewi Perssik merasa kecewa karena sapi kurban yang dititipkannya ditolak oleh Malkan.
Dewi menilai penolakan ini tidak mencerminkan sikap seorang pemimpin yang harusnya melindungi warganya. Tudingan semakin serius ketika Dewi menyebut Malkan sempat meminta uang Rp100 juta darinya.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Adu Tajir Denny Sumargo Vs Farhat Abbas, Berseteru di Tengah Kisruh Donasi Agus Salim
-
5 Potret Yayasan Milik Pratiwi Noviyanthi, Disindir Telak Farhat Abbas
-
Brian Praneda: Draft Klausal Perdamaian dengan Agus Salim Sudah Disepakati Pratiwi Noviyanthi Dahulu
-
Farhat Abbas Ingatkan Netizen Jangan Nyinyir Soal Agus Berobat ke Singapura: Mau Jalan-Jalan Juga Nggak Lihat
-
Farhat Abbas Takut-takuti Musuh Agus Salim dengan Ancaman Siksa Neraka: Orang Buta Itu Kekasih Allah
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
Terkini
-
Pasang Sirine Peringatan Dini, Pasaman Barat Perkuat Mitigasi Tsunami
-
Soroti Kasus Tambang Ilegal di Solok Selatan, Anggota DPR Rahmat Saleh: Jangan Menimbulkan Perpecahan di Internal APH!
-
Ramlan Nurmatias Klaim Menangkan Pilkada Bukittinggi 2024: Kita Tunggu Hasil Resmi KPU!
-
PDIP Cetak Hattrick di Pilkada Dharmasraya, Alex Indra Lukman: Ini Bukti Kepercayaan Masyarakat!
-
Dugaan Politik Uang di Pilkada Kota Payakumbuh 2024, Tim Supardi-Tri Venindra Lapor Bawaslu!