SuaraSumbar.id - Mulan Jameela, istri Ahmad Dhani, mengungkapkan keinginan terbesarnya saat ini adalah berbaikan dengan Maia Estianty.
Maia Estianty adalah mantan istri Ahmad Dhani. Maia juga yang dulu mengajak Mulan Jameela berduet di ban Duo Ratu yang berhasil melambungkan nama Mulan di jagat hiburan Tanah Air.
Dikutip dari kanal YouTube TRANS& Official, Sabtu (15/4/2023), dalam video lawas Mulan mengatakan niat baik itu tidak dipengaruhi siapa pun tapi atas kesadarannya sendiri.
"Atas dasar dari diri aku sendiri, tanpa ada suruhan orang, tanpa paksaan, atas dasar ketulusan bisa memperbaiki hubungan semuanya antara aku pribadi dengan Mbak Maia," kata Mulan.
Baca Juga: Bulan Sutena Pilih Dirinya sebagai Pacar, El Rumi Beri Respons Santai: Pintar Dia...
Dia mengakui hubungannya dengan Maia Estianty memburuk setelah dirinya menikah dengan Ahmad Dhani.
"Mungkin mudah-mudahan juga memperbaiki hubungan Mas Dhani juga dengan Mbak Maia," kata Mulan Jameela.
Secara pribadi, Mulan Jameela mengakui ingin mengubur semua masalah antara dirinya, Ahmad Dhani, dan Maia Estianty.
Apalagi, kata dia, ketiga anak sambungnya yakni Al Ghazali, El Rumi, dan Dul Jaelani semakin membutuhkan peran orangtua.
"Penginnya mengubur permasalahan yang udah sekarang waktunya untuk membesarkan anak-anak karena mereka butuh kita semua gitu," kata Mulan.
Baca Juga: Minta Maaf, Mulan Jameela Ingin Hubungan Ahmad Dhani dan Maia Estianty Kembali Baik Demi Anak-anak
Ahmad Dhani menikah dengan Mulan Jameela tak lama setelah cerai dari Maia. Hal ini memicu munculnya rumor Mulan sebagai orang ketiga dalam pernikahan Dhani dan Maia.
Maia sendiri memilih untuk tidak mau berurusan langsung dengan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela. Dalam sebuah kesempatan, Maia bahkan mengaku enggan menyapa seandainya bertemu Ahmad Dhani.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Kirim Bingkisan ke Syifa Hadju, Tulisan Mulan Jameela buat Pacar El Rumi Bikin Salfok
-
Mulan Jameela Lulusan Apa? Usulannya di Rapat DPR Beda Jauh dari Suami
-
Beda Panggilan Sayang Maia Estianty dan Mulan Jameela untuk Syifa Hadju
-
Dituding Rasis, Ini Pasal yang Bisa 'Menjerat' Ahmad Dhani
-
Komentar Ahmad Dhani soal Naturalisasi Dituding Rasis, Jejak Digital Dul Jaelani Kena Imbas
Terpopuler
- Beda Adab Aaliyah Massaid dan Fuji Minta Tolong ke ART, Ada yang Dibilang OKB
- Sebut Lamborghini Rp22 Miliar Murah, Koleksi Mobil Firdaus Oiwobo Vs Hotman Paris Jomplang
- Nikita Mirzani Ditahan, Astrid dan Uya Kuya Ungkap Rasa Syukur: Tegak Lurus Polda Metro Jaya
- Rudy Salim Masuk Perangkap Firdaus Oiwobo, Kini Berakhir Kena Somasi
- Emil Audero: Kemungkinan Membela Timnas Indonesia Tidak Ada
Pilihan
-
Usai Pelampung, Kini Marina: Nasib Nelayan di Perairan Serangan Bali Kembali Diuji
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaru Maret 2025
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Terupdate Maret 2025
-
Prabowo Jadikan IKN Proyek Strategis Nasional Meski Efisiensi, Netizen: Duit Dari Mana?
-
Jadwal Buka Puasa untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 6 Maret 2025
Terkini
-
Jalan Alternatif Jambi-Sumbar di Padang Lamo Cuma Bisa Dilewati Kendaraan Jenis Ini
-
Gubernur Sumbar Janji Tertibkan Pemandian Ilegal di Mega Mendung Lembah Anai: Harus Dibersihkan!
-
Panorama 1 Sitinjau Lauik Diterjang Longsor, Jalan Padang-Solok Terputus!
-
2 Tersangka Baru Korupsi Pasar Atas Bukittinggi Ditahan, Kerugian Negara Rp 811 Juta!
-
2 Dalang Perampokan Bersenpi di Dharmasraya Diringkus Polisi, Ini Perannya