SuaraSumbar.id - Pemuda Muhammadiyah Sumbar mengungkap seorang kader terbaiknya ikut menjadi korban dalam kecelakaan beruntun di Panyalaian, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Korban bernama Hanif Aidhil Alwana (27).
Hanif yang menjabat sebagai bendahara Pemuda Muhammadiyah Kota Bukittinggi ini dinyatakan meninggal. Almarhum diketahui mengendarai sepeda motor.
Ketua Pemuda Muhammadiyah Sumbar, Deri Rizal mengatakan, Hanif dikenal sebagai kader terbaik. Almarhum merupakan sosok yang aktif berorganisasi dan seorang akademisi.
"Hanif juga dosen di UIN Bukittinggi. Ia juga bekerja sebagai Penghubung Komisi Yudisial Sumbar," kata Deri dihubungi SuaraSumbar.id, Minggu (9/4/2023).
Baca Juga: Cek Fakta: Karena Hamil, Devano Menikahi Pacar Kristiani tapi Iis Dahlia Tak Merestui
Deri mengungkapkan, almarhum berasal dari Muaro Labuh, Kabupaten Solok. Jenazah almarhum akan dimakamkan di kampung halamannya tersebut.
"Informasi dari keluarga, almarhum akan dimakamkan di kampung halaman," ungkapnya.
Pemuda Muhammadiyah Sumbar, kata Deri, sangat berduka atas kehilangan kader terbaiknya.
"Almarhum kader yang memiliki kapasitas lengkap dan komplit. Padahal saya kemarin masih berkomunikasi dengan almarhum," kata Deri.
Sebelumnya, kecelakaan ini melibatkan delapan kendaraan, berawal dari satu unit truk bermuatan alat berat mengalami rem blong. Rentetan kendaraan yang ditabrak truk adalah lima mobil dan 2 unit sepeda motor.
Kendaraan tersebut di antaranya Toyota Kijang BA 1828 PE, Xenia BA 1098 FM, Carry BA 1482 NF, Toyota Kijang pikap tanpa nopol, Kijang super BA 1739 EN serta sepeda motor B 3344 CLZ dan BA 3646 YA.
Berita Terkait
-
Kondisi Lalin Padat, Kecelakaan Beruntun Sempat Terjadi di Jalan Tol Layang MBZ Pagi Ini
-
PT KAI Datangkan 12 Unit Kereta Baru untuk Perkuat KA Pariaman Ekspres
-
Kulineran di Pariaman? Ini 4 Kuliner Andalan yang Harus Dicicipi!
-
Melihat Proses Evakuasi Harimau Sumatera Pemakan Ternak di Agam
-
Jadwal Buka Puasa Kota Padang Hari Ini, 8 Maret 2025
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!
-
Daftar 5 Patahan Aktif Berpotensi Picu Gempa Dahsyat di Sumatera Barat, Ini Peringatan BMKG!
-
Rahasia Klaim DANA Kaget Terbukti! Ini Link Aman dan Tips Dapat Saldo DANA Gratis 17 April 2025
-
DANA Kaget 17 April 2025 Dibagikan Lagi, Saldo Gratis Langsung Cair!
-
Tragis! Bocah 11 Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kalumpang Padang, Ini Kronologinya