SuaraSumbar.id - David Ozora Latumahina kini masih terbaring di ranjang rumah sakit setelah dianiaya Mario Dandy Satriyo si anak pejabat pajak hingga babak belur dan mengalami koma.
Namun, ketika kasus itu terbongkar ke publik dan Mario Dandy beserta komplotannya dibekuk polisi, ada saja pihak yang memanfaatkan kesakitan David Ozora.
Merujuk cuitan Jonathan Latumahina, ayah David, ada akun media sosial TikTok yang mengatasnamakan putranya.
Dalam unggahannya, akun yang mengklaim nama David Ozora itu meminta bantuan uang alias donasi untuk pengobatan.
Akun TikTok tersebut memakai username @cristalinodavidozora dan pada bio-nya tertulis nomor rekening untuk donasi.
Tak hanya itu, pemilik akun David Ozora palsu itu bahkan tidak malu-malu mengunggah kalimat mengajak publik berdonasi.
"Dukung kasus David caranya follow dan share. Donasi BNI Rekening 1175757372," demikian tulisan pada kolom bio akun TIkTok tersebut, dikutip hari Senin (13/3/2023).
Lebih lanjut, oknum penipu itu lantas membuat pula akun Instagram yang isinya dipublikasikan ulang ke TikTok, untuk meyakinkan publik.
Jonathan Latumahina langsung memperingatkan warganet bahwa akun tersebut palsu. Pengurus GP Ansor itu juga meminta warganet untuk melaporkan akun tersebut.
Baca Juga: Anak Pejabat Pamer Mobil McLaren, Begitu Viral Akun Instagramnya Hilang
"Ini nipu, kami enggak buka donasi di manapun. Bantu report," cuit Jinathan Latumahina.
Sejumlah warganet langsung turut melaporkan kasus penipuan tersebut ke akun resmi BNI dan meminta mereka untuk membekukan rekeningnya.
"Min, @BNI tolong dibekukan saja rekeningnya," kata warganet.
Ada juga warganet yang menunjukkan nama pemilik rekening BNI tersebut, yang mana bernama Andhi Chan.
"Min @BNI ini rekening dipake buat nipu," kata warganet.
Sementara warganet yang lain sampai memperlihatkan lokasi pemilik rekening, yakni di cabang BNI Blitar.
Berita Terkait
-
Anak Pejabat Pamer Mobil McLaren, Begitu Viral Akun Instagramnya Hilang
-
Hotman Paris Bocorkan Jurus Jitu Pengungkapan Kasus Penganiayaan yang Bikin Mario Dandy Terkejut!
-
Tak Cuma Rekam Penganiayaan David, Alasan Agnes Merokok karena Menikmati Aksi Brutal Mario Dandy?
-
Diduga Lamban Ambil Upaya Hukum, Hotman Paris Beri Tanggapan Menohok Soal Kasus Mario Dandy
-
Dari Rekonstruksi Kasus Penganiayaan, Anak Berhadapan dengan Hukum Kedapatan Merokok Bukan Berarti Santai
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan