SuaraSumbar.id - Penyerang sayap Tim Nasional (Timnas) U-20 Indonesia, Ronaldo Kwateh kini berstatus sebagai pemain klub Liga 2 Turki Bodrumspor. Ronaldo dikontrak selama dua tahun.
"Puji Tuhan saya bisa menandatangani kontrak dengan lancar di sana," ujar Ronaldo usai berlatih bersama Timnas U-20 di Lapangan A Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (18/2/2023).
Pesepak bola berusia 18 tahun itu menyebut dirinya bisa kembali ke Indonesia karena jadwal Liga 2 Turki diundur akibat gempa yang terjadi di negara itu.
Ronaldo menegaskan bahwa dirinya diberikan izin untuk bergabung dengan timnas U-20 sampai Piala Asia U-20 2023 yang berlangsung pada 1-18 Maret 2023 di Uzbekistan.
"Semoga saya bisa beradaptasi dengan teman-teman dan memberikan dampak yang baik untuk tim," kata pemain yang sebelumnya memperkuat klub Madura United itu.
Ronaldo Kwateh menjadi salah satu pemain yang ditunggu kehadirannya di pemusatan latihan (TC) timnas U-20 yang digelar sejak 1 Februari 2023.
Setelah beberapa kali disebut-sebut akan hadir, Ronaldo akhirnya tiba dan berlatih untuk pertama kalinya di TC persiapan Piala Asia U-20 2023 itu pada Sabtu (18/2).
Timnas U-20 Indonesia tengah menjalani pemusatan latihan (TC) persiapan Piala Asia U-20 2023 di Jakarta. TC itu dijadwalkan berlangsung pada 1-28 Februari 2023.
Di sela TC tersebut, timnas U-20 mengikuti turnamen internasional di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, mulai Jumat (17/2), yang dimanfaatkan sebagai uji coba menuju Piala Asia U-20.
Baca Juga: Profil Bodrumspor AS, Klub Baru Ronaldo Kwateh yang Berpeluang Promosi ke Kasta Tertinggi Liga Turki
Namun, pelatih timnas U-20 Indonesia Shin Tae-yong menyebut bahwa Ronaldo Kwateh tidak diturunkan di turnamen yang diikuti empat negara yakni Indonesia, Fiji, Guatemala dan Selandia Baru itu.
Alasannya, kondisi fisik Ronaldo belum bugar karena latihannya di Turki belum maksimal. Akan tetapi, Ronaldo tetap diproyeksikan untuk berlaga di Piala Asia U-20 2023. (Antara)
Berita Terkait
-
Kejutan! Ronaldo Kwateh Kembali Dipanggil Timnas Indonesia Jelang AFF Cup
-
Usai 527 Hari Tidak Berlaga, Respons Ronaldo Kwateh Berhasil Debut di Liga Thailand
-
Anak Hilang Timnas Indonesia Catatkan Debut Resmi di Liga Thailand
-
Fakta Menarik Pemain Keturunan Indonesia-Afrika Gancor di MU, Garansi Dipanggil Shin Tae-yong?
-
Ronaldo Kwateh Gacor Bareng Muangthong United, Cetak Gol Pertamanya di Thailand
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
Terkini
-
Disamakan dengan Hewan, Pemburu Babi di Sumbar Tersinggung Ceramah Buya Zulherwin
-
Ulama Kontroversial: Ceramah Buru Babi di Sumbar Berujung Laporan Polisi
-
Keadilan untuk Afif Maulana! Keluarga Tuntut Keterlibatan Ahli Forensik Independen
-
Debat Pilgub Sumbar: Mahyeldi Unggulkan Perbaikan Infrastruktur Jalan Provinsi
-
Debat Pilgub Sumbar: Akademisi Soroti Minimnya Penjelasan Konkret Program E-Government