SuaraSumbar.id - Video qariah disawer saat melantunkan ayat-ayat Alquran viral di media-media sosial.
Peristiwa tersebut, belakangan diketahui terjadi saat acara maulid di Pandeglang, Banten.
Nadia Hawasyi selaku qari dalam video tersebut mengaku dirinya diundang untuk mengisi acara Maulid Nabi Muhammad SAW sebagai qari.
Meski merasa kesal dan tak tahu-menahu kalau dirinya bakal disawer, Nadia tak bisa berbuat apa-apa dan harus menyelesaikan ayat alquran yang dibacanya sebagai adab dalam membaca kitab suci.
Baca Juga: Klarifikasi Nadia Hawasyi, Qoriah yang Disawer: Saya Marah dan Kecewa
Menanggapi fenomena tersebut, komika sekaligus aktor, Rizky Firdaus Wijaksana atau yang akrab disapa Uus memberikan komentarnya melalui akun Instagram pribadinya @uusbiasaaja, Kamis (5/1).
Eks kontestan ajang SUCI musim ketiga itu menghubungkan kejadian yang dialami Nadia Hawasyi dengan maraknya orang yang mengambinghitamkan LGBT atas bencana yang terjadi.
"Nanti kalo bencana yang disalahin lgbt lagi," tulis pria 32 tahun itu melalui akun Twitter pribadinya @uusbiasaaja, seperti dikutip Sabtu (7/1/2023).
Meski banyak yang mengecam video qariah disawer, Uus tak serta merta mendapat dukungan dari netizen.
Cuitannya terkait kejadian tersebut justru malah dipertanyakan oleh sejumlah netizen di kolom komentar postingannya.
Baca Juga: Qoriah yang Disawer Saat Mengaji Buka Suara, Nadia Hawasy: Saya Marah dan Kesal Sekali
Bahkan tak sedikit netizen yang mengatakan respons yang diberikan Uus tidak memiliki korelasi sama sekali.
"Ga juga sih bang. Dua-duanya salah. Membandingkan kok dua hal buruk. Ayolah komika, loh, komika," tulis akun @akunke***.
Ada juga netizen menyebut perbandingan yang dijabarkan Uus tidak memiliki keterkaitan satu sama lain.
"Berarti bang uus merasa kalo ada bencana jangan menyalahkan lgbt tapi salahin org yg prilaku kaya di video ya? Sama-sama gak sesuai ajaran agama bukan sih," cuit akun @dinijanu***.
"Homo, lesbi, lgbt, ama yg nyawer SALAH. Kaga usah lo banding2in Us. Pinter dikit napah," kata akun @Gulp***.
"kok ke lgbt sih?" cuit akun @kuadr***.
Salah seorang netizen menyebut kedua hal yang dibandingkan suami dari Kartika Wijaksana itu tidak bisa dibenarkan dalam ajaran Islam.
"Lah lgbt tuh sudah memang salah, kocak juga lu wkwk," kata akun @mhammad***
"Walau ini salah, LGBT tetep salah sih bang," ucap akun @Kiidd***.
Dikutip Hops.ID dari Instagram story di akun pribadi Nadia Hawasyi @nadia_hawasyi6050, Nadia mengaku sudah menegur pihak panitia acara.
Nadia selaku qari dalam acara tersebut, mengaku marah dan kesal. Usai membacakan ayat suci alquran, ia langsung turun panggung dan menegur panitia.
Menurut wanita berhijab itu, panitia dalam acara maulid tersebut tidak menghormati dirinya sebagai pembaca alquran.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Uus Dikritik Karena Sebut Cewek Lagi Haid seperti Penderita Bipolar
-
9 Momen Ulang Tahun Eiichiro Anak Uus di Bali, Tato di Dada dan Punggung Jadi Sorotan Warganet
-
Publik Murka, Kronologi Qariah Nadia Hawasyi Disawer Uang saat Baca Al Quran
-
Jemaah Pria Sawer Nadia Hawasyi dan Uang Diselipkan ke Jilbab, DPR: Pakai Adab Amplopin kalau Mau Apresiasi
-
Viral Nadia Hawasyi Disawer saat Baca Al Quran dan Duit Dimasukkan ke Jilbab, DPR Kecam Jemaah Pria: Tak Etis!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Mati Polisi di Solok Selatan, Sahroni Tekankan Hal Ini di Polda Sumbar
-
Perintah Kapolri, Propam dan Irwasum Tangani Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
-
Detik-detik AKP Dadang Tembak Mati AKP Ulil, Kompolnas: Kapolres Solok Selatan Berlindung di Ruang Tengah!
-
Lokasi Tambang Galian C Ilegal, Diduga Pemicu Polisi Tembak Polisi di Polres Solok Selatan
-
Jelang Natal dan Tahun Baru, 10 Bus Pariwisata di Sumbar Tak Laik Jalan