SuaraSumbar.id - Satu unit truk tangki Quester Pertamina B 9216 SFV masuk jurang sedalam sekitar 50 meter ditanjakan Cubadak Bungkuk, Silaing Bawah, Kota Padang Panjang. Peristiwa itu terjadi Minggu (27/11/2022) malam.
Kasat Lantas Polres Padang Panjang, Iptu Aldy Lazzuard mengatakan, kecelakaan itu menyebabkan sopir truk mengalami luka-luka karena terbawa bersama truk.
"Sopir Fitra (40) mengalami luka-luka dan telah medapatkan perawatan di RSUD. Sementara kenek truk, Roni Ferdiansah (30) berhasil melompat melalui pintu saat truk masuk jurang," katanya, Senin (28/11/2022).
Kecelakaan berawal ketika truk datang dari arah Padang menuju Bukittinggi. Karena tidak kuat menanjak, sehingga truk tersebut mundur dan terjatuh ke dalam jurang sebelah kiri.
"Diduga truk tidak kuat menanjak. Truk terjun ke jurang sebelah kiri dari arah Padang dengan kedalaman lebih kurang 50 meter," tuturnya.
Petugas mengalami kesulitan dalam melakukan evakuasi terhadap truk karena jurangnya cukup dalam.
"Kondisi yang dalam dan malam hari membuat petugas tidak leluasa untuk mengevakuasi truk. Beruntungnya sopir berhasil di evakuasi dengan kondisi luka-luka," tutupnya.
Kontributor : B Rahmat
Baca Juga: Mobil Masuk Jurang Usai Tabrak Pembatas Jalan Padang-Bukittinggi, Sopir Tewas
Berita Terkait
-
Sopir Tangki di Plumpang Terkena Serangan Jantung, 3 Pengendara Motor Tewas Tergilas
-
Viral Video Detik-detik Menegangkan Truk Tangki Nekat Terobos Tebing yang Longsor
-
Kronologi Truk Tangki Tabrak Penonton Karnaval di Mojokerto, 3 Korban Tewas
-
Nekat Rusak Mobil Dinas Demi Klaim Asuransi, Berapa Gaji Satpol PP?
-
Profil Kasatpol PP Padang Panjang Albert Dwitra, Dinonaktifkan Buntut Mobil Dinas Sengaja Dirusak
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Soroti Kasus Tambang Ilegal di Solok Selatan, Anggota DPR Rahmat Saleh: Jangan Menimbulkan Perpecahan di Internal APH!
-
Ramlan Nurmatias Klaim Menangkan Pilkada Bukittinggi 2024: Kita Tunggu Hasil Resmi KPU!
-
PDIP Cetak Hattrick di Pilkada Dharmasraya, Alex Indra Lukman: Ini Bukti Kepercayaan Masyarakat!
-
Dugaan Politik Uang di Pilkada Kota Payakumbuh 2024, Tim Supardi-Tri Venindra Lapor Bawaslu!
-
Mahyeldi-Vasko Menang Telak di Pilgub Sumbar 2024: Tunggu Real Count!