SuaraSumbar.id - Frekuensi penerbangan dari China ke Indonesia dan sebaliknya naik menjelang Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali. Ada delapan jalur penerbangan baru dari beberapa kota di China tujuan Jakarta dan sebaliknya.
Hal ini berdasarkan data Badan Penerbangan Sipil China (CAAC) yang dipantau dari Beijing, pada Sabtu (5/11/2022).
Jalur itu adalah Jakarta-Beijing pergi-pulang setiap hari Senin oleh maskapai Air China, Jakarta-Chengdu PP setiap Jumat oleh Air China, Jakarta-Guangzhou PP setiap Senin, Kamis, dan Jumat oleh China Southern Airlines. Satu lagi Jakarta-Xiamen PP setiap Senin dan Sabtu oleh Xiamen Airlines.
Jalur itu menambah jalur yang sudah beroperasi sebelumnya, seperti Shenzhen-Jakarta PP setiap Selasa (China Southern), Fuzhou-Jakarta PP setiap Kamis (Xiamen Air), Jakarta-Kunming PP setiap Jumat (Citilink), Jakarta-Wuhan PP setiap Senin (Lion Air), Jakarta-Guangzhou PP setiap Selasa, Rabu, Jumat, dan Senin (Garuda Indonesia), dan Jakarta-Guangzhou PP setiap Senin, Rabu, dan Kamis (Lion Air).
Baca Juga: Fans Lesti Murka! Fisik Kiky Saputri Dihina, Disumpahin Gagal Nikah
Para delegasi dari China dan 250 lebih awak media setempat juga sudah mulai bertolak menuju Indonesia sebelum KTT G20 dibuka.
Kementerian Luar Negeri China (MFA) belum memberikan konfirmasi mengenai kepastian kehadiran Presiden Xi Jinping ke Bali yang telah menerima undangan secara langsung dari Presiden Joko Widodo saat kunjungan ke Beijing pada akhir Juli 2022.
"Belum ada informasi yang bisa saya bagikan (tentang itu) pada hari ini," kata juru bicara MFA Zhao Lijian melansir Antara.
Duta Besar RI untuk China Djauhari Oratmangun sudah bertolak dari Beijing menuju Jakarta untuk persiapan pennyambutan delegasi China. Atase Imigrasi Kedutaan Besar RI di Beijing Raden Fitri Saptaji telah bersiaga di Bali sejak 25 Oktober.
Baca Juga: Mengenal Sosok Raja Ali Haji bin Raja Haji Ahmad, Wajahnya Kini Dijadikan Google Doodle
Berita Terkait
-
Dipanggil STY ke AFF Cup 2024, Pratama Arhan Belum Pasti Jadi Pemain Inti?
-
Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
-
Orang Dekat Jay Idzes: Kami Marah dan Kecewa...
-
AFF Cup 2024: Jadi Ajang Pembuktian Bagi Seorang Asnawi Mangkualam?
-
Asnawi Optimis Indonesia Akan Jadi Negara ASEAN Pertama yang Lolos ke Piala Dunia
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Soroti Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kompolnas: Perketat Tes Psikologi Personel Pegang Senjata!
-
Kasus Polisi Tembak Mati Polisi di Solok Selatan, Sahroni Tekankan Hal Ini di Polda Sumbar
-
Perintah Kapolri, Propam dan Irwasum Tangani Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
-
Detik-detik AKP Dadang Tembak Mati AKP Ulil, Kompolnas: Kapolres Solok Selatan Berlindung di Ruang Tengah!
-
Lokasi Tambang Galian C Ilegal, Diduga Pemicu Polisi Tembak Polisi di Polres Solok Selatan