SuaraSumbar.id - Tokoh kemerdekaan Papua, Filep Karma, ditemukan meninggal dunia di kawasan pantai Bse G Jayapura pada Selasa (1/11/2022) pagi, sekitar pukul 07.00 WIT.
Jasad aktivis Papua merdeka Filep Karma itu ditemukan oleh warga. Pihak kepolisian pun telah membenarkan bahwa yang meninggal tersebut adalah Filep Karma.
Kapolresta Jayapura Kombes Victor Mackbon mengatakan, jenazah Filep Karma sudah dievakuasi ke RSUD Jayapura. Saat ini, petugas sedang berkoordinasi dengan keluarga agar jasadnya dapat diotopsi guna memastikan penyebab kematiannya.
"Kami berharap keluarga mengizinkan untuk dilakukan otopsi sehingga diketahui penyebab kematian korban," kata Kombes Mackbon.
Saat ini, kata Mackbon, penyidik sedang meminta keterangan dari saksi yang menemukan jasad almarhum Filep Karma saat jalan pagi di pinggir pantai Base G.
Memang awalnya saksi yang menemukan jasad korban dan melaporkannya ke polisi hingga anggota ke TKP kemudian datang keluarga korban.
Kekinian, jenazah masih berada di RSUD Dok II Jayapura, kata Mackbon yang mengaku belum mengetahui penyebab meninggalnya korban.
"Anggota masih mendalami kasus tersebut, " kata Kapolresta Jayapura Kota Kombes Victor Mackbon.
Jadi Tahanan Politik
Nama Filep Karma kembali disorot setelah dia bebas dari penjara Abepura, Papua, pada 19 November 2015 silam.
Baca Juga: Profil Filep Karma, Aktivis Kemerdekaan Papua Ditemukan Meninggal di Pinggir Pantai
Filep Karma merupakan tahanan politik karena mengibarkan bendera Bintang Kejora dan berbicara dalam pawai prokemerdekaan Papua pada tahun 2004.
Filep Karma dibebaskan lebih awal setelah menjalani 11 tahun dari 15 tahun vonis penjara.
Pembebasan Filep Karma pada 2015, merupakan bagian dari kebijakan pemberian grasi yang ditempuh Presiden Joko Widodo (Jokowi) terhadap sejumlah tahanan politik di Papua.
Saat itu, Jokowi menyebut langkah itu sebagai upaya pemerintah dalam menyelesaikan konflik di Papua.
Lima orang yang diberikan grasi oleh Presiden Jokowi adalah para pelaku serangan ke gudang senjata di markas Kodim Wamena pada 2003.
Baca Juga: Filep Karma Ditemukan Tak Bernyawa di Pantai Base G, Veronica Koman: Keluarga Masih Terguncang
Dalam wawancara dengan BBC, Filep mengaku tidak mau mengajukan grasi karena itu berarti dia mengaku bersalah dan meminta presiden mengampuninya. Filep menginginkan amnesti karena dia merasa tidak bersalah.
Berita Terkait
-
Aktivis di Australia Mengenang Filep Karma: Bapak Bangsa Papua Barat
-
Aktivis Filep Karma Ditemukan Meninggal di Pinggir Pantai, Ini Profil Lengkapnya
-
Selidiki Penyebab Kematian Filep Karma, Polresta Jayapura Gandeng Komnas HAM
-
Amnesty International Indonesia Minta Negara Selidiki Penyebab Kematian Filep Karma
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya
-
DANA Kaget 18 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Klaim Saldo Gratis Sekarang!
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!