SuaraSumbar.id - Aksi pria mencuri kotak amal masjid terekam kamera pemantau (CCTV). Pencurian terjadi di kawasan Jalan Agus Salim, Daerah Sawahan, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).
Sat beraksi pelaku yang belum diketahui identitasnya menggunakan kain sarung. Kemudian kotak amal dieksekusi ke kamar mandi wanita di masjid tersebut.
"Ya, kejadian sekitar pukul 06.00 WIB-07.00 WIB. Pelaku memasukkan kotak amal ke dalam kain sarung, lalu membawanya ke kamar mandi wanita," kata marbot masjid, Muhammad Togap Pulungan, Rabu (21/9/2022).
Pelaku awalnya pura-pura menunaikan salat dhuha. Sebelum menggondol kotak amal, pelaku terlebih dahulu melihat kondisi sekitar hingga benar-benar aman.
"Dalam rekaman CCTV, pelaku ini masuk masjid dan pura-pura salat (duha) dua rakaat. Melihat kondisi masjid yang sepi, kotak yang ada dipojokan dimasukkan ke dalam kain sarung yang sudah dibawanya," ujarnya.
Saat kejadian dirinya sedang ketiduran setelah membaca Al-Quran. Peristiwa itu diketahuinya sekitar empat jam setelah kejadian.
"Diketahui setelah mencek salah satu kotak amal sudah tidak ada. Selanjutnya dilakukan pengecekan CCTV dan ketahui kotak amal di curi pelaku," ujarnya.
Togap lantas mendatangi dan mempertanyakan kejadian ke salah satu juru parkir masjid, namun mereka tidak mengetahuinya.
"Kemudian saya membawa juru parkir melihat CCTV. Mana tahu dia kenal. Namun dia (juru parkir) tidak mengetahui setelah dilihat ciri-ciri pelaku," katanya.
Baca Juga: Yuk Simak! Tips Gadai Sertifikat Rumah Agar Aman
Togap kemudian melaporkan peristiwa itu ke pengurus masjid. Terkait pelaporan, Togap menyerahkan sepenuhnya kepada pengurus.
"Belum ada melapor. Sepenuhnya kami serahkan kepada pengurus. Kalau kerugian sekitar Rp 200 ribu," katanya.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Kesiangan Salat Subuh, Apa yang Harus Dilakukan?
-
Kronologi Kabag Ops Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Diduga Gara-gara Penangkapan Pelaku Tambang Ilegal
-
Bisa Tampung 2.500 Jemaah, Melongok Megahnya Masjid Jokowi di Abu Dhabi
-
Menyantap Lezatnya Masakan Padang di Rumah Makan Ganto Sori Kuala Tungkal
-
Viral Suporter Salat di Tribun GBK, Disebut Jadi 'Faktor X' Kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kompolnas Desak Polda Sumbar Ungkap Motif Polisi Tembak Mati Polisi di Polres Solok Selatan
-
Kapolda Sumbar Lepas Jenazah Kasat Reskrim Polres Solok Selatan ke Makassar: Permintaan Ibunya Dimakamkan di Kampung!
-
AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Bakal Dipecat, Kapolda Sumbar: Segera Proses PTDH!
-
Sadis! Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Ditembak Jarak Dekat 2 Kali, Kapolda Sumbar: Tidak Manusiawi!
-
Semringah Nelayan di Ranah Minang, Melaut Bebas Cemas Berkat BPJS Ketenagakerjaan