SuaraSumbar.id - Ramlan Nurmatias menjumpai Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Jakarta.
Ketua DPC Demokrat Kota Bukittinggi, Sumatera Barat (Sumbar), ini menyatakan siap memperjuangkan kepentingan masyarakat Kota Bukittinggi.
Pengurus Partai Demokrat Bukittinggi, Ryan Permana Putra mengatakan, pertemuan di sela Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) beberapa hari lalu.
"Iya, Ketua Demokrat Bukittinggi bertemu langsung dengan SBY di sela sela Rapimnas 2022 pada Jumat 16 September 2022," kata Ryan melansir Antara, Minggu (18/9/2022).
Baca Juga: Beda dari Sebelumnya, CFD Kota Bekasi Hadirkan Konsep Budaya Betawi Bekasi
Dalam pertemuan itu, Ramlan Nurmatias mengungkapkan kebanggaan dapat bertemu kembali dengan Presiden RI ke-6.
"Pertemuan itu mengulang kembali memori pertemuan antara Pak SBY dengan Pak Ramlan beberapa tahun lalu saat masih menjabat sebagai Wali Kota Bukittinggi,” katanya.
Dalam pertemuan dan Rapimnas 2022 juga ditegaskan bahwa komunikasi antara DPP dengan DPC se Indonesia harus terus diperkuat.
Sebelumnya, Ramlan Nurmatis mengatakan SBY bertitip salam ke seluruh kader Demokrat Bukittinggi untuk berjuang membela kepentingan rakyat banyak.
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bersama Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Waketum Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas), juga mempertegas komitmen bahwa partai Demokrat harus berkoalisi dengan rakyat, memperjuangkan seluruh aspirasi masyarakat.
Baca Juga: Kabar Duka, Ketua Dewan Pers Azyumardi Azra Meninggal Dunia di Malaysia
"Apalagi untuk Kota Bukittinggi, Partai Demokrat siap berkoalisi dengan rakyat, untuk perubahan dan perbaikan. Intinya, Pak SBY dan Mas AHY menitip perjuangan untuk memenangkan Demokrat di Bukittinggi," kata Ramlan.
Berita Terkait
-
Masih di AS Saat Pilkada, SBY di AS Siapkan 'Oleh-oleh' untuk Presiden Prabowo
-
Ujaran Kebencian Selama Pilkada Serentak Lebih Banyak Dibandingkan Saat Pilpres, Ada Faktor Kesengajaan?
-
Beres Sowan ke Jokowi dan SBY, Prabowo Niat Temui Megawati
-
Soal Ada Tidaknya Tawaran Jadi Wantimpres di Pertemuan Prabowo-SBY, Begini Kata Demokrat
-
Terkuak! Ternyata Ini Arti Sajian Nasi Goreng SBY saat Jamu Prabowo di Cikeas
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Pasang Sirine Peringatan Dini, Pasaman Barat Perkuat Mitigasi Tsunami
-
Soroti Kasus Tambang Ilegal di Solok Selatan, Anggota DPR Rahmat Saleh: Jangan Menimbulkan Perpecahan di Internal APH!
-
Ramlan Nurmatias Klaim Menangkan Pilkada Bukittinggi 2024: Kita Tunggu Hasil Resmi KPU!
-
PDIP Cetak Hattrick di Pilkada Dharmasraya, Alex Indra Lukman: Ini Bukti Kepercayaan Masyarakat!
-
Dugaan Politik Uang di Pilkada Kota Payakumbuh 2024, Tim Supardi-Tri Venindra Lapor Bawaslu!