SuaraSumbar.id - Penyanyi Andika Mahesa atau Andika Kangen Band lagi-lagi diserang mantan istri keempatnya, Chairunissa alias Chaca. Kini, Chaca membongkar masalah perselingkuhan Andika Kangen Band di masa lalu.
Berdasarkan penuturan Chaca, Andika Kangen Band selingkuh saat dirinya sedang hamil.
"Kalau mau ngomongin dulu maaf, saya tidak pernah meninggalkan. Bukannya kamu, saya lagi hamil lima bulan kamu malah selingkuh sama EVI Mustika Sari?," tulis Chaca melalui Instagram Story, dikutip dari Suara.com, Minggu (7/8/2022).
Perempuan bernama Evi tersebut diceritakan masih berstatus mahasiswa kala Chaca menemuinya. Chaca bahkan pernah ribut di kelurahan dengan Andika Kangen Band karena dugaan Evi sebagai perebut laki orang alias pelakor.
Andika Kangen Band juga sempat masuk penjara atas kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dilaporkan orangtua Chaca.
"Kalau kamu mau saya bongkar semua nanti kamu malu sendiri! Dan jelas saya punya buktinya semua," tegas Chaca.
Lebih lanjut, Chacha juga menyindir Andika Kangen Band yang pencitraan merawat anak-anak mereka. Padahal menurut Chaca, ada anak mereka yang dirawat om dan tante Andika Kangen Band.
"Sekarang mah jangan pencitraan mulu, maaf Bumi pun sama kamu baru mau 2 tahun ini ya, Cahaya pun itu bukan kamu yang urus tapi Om Tante kamu. Jangan selalu berbohong dong, Allah itu nggak tidur," pungkas Chaca.
Sebelumnya, Chaca yang menuding Babang Tanvam tidak memenuhi tanggung jawab untuk menafkahi anak-anaknya.
Baca Juga: Geger, Mantan Istri Bongkar Identitas Selingkuhan Andika Kangen Band
Lewat unggahan Instagram story, Chaca mengungkap bahwa Andika memblokir nomor WhatsApp-nya.
"Kenapa kamu langsung blokir WA saya? Kenapa kamu telepon abang saya? Abang saya sudah sangat membantu soal anak saya dan anak kamu," tulis Chaca.
Chaca mengisyaratkan bahwa selama ini kakak laki-lakinya lah yang menanggung nafkah ketiga anaknya.
"Dan yang harus kamu ketahui itu bukan tanggung jawab abang saya. Karena maaf bapaknya anak saya masih hidup dan sehat walafiat, yaitu kamu @babang_andikamahesa, dan kamu masih menyinggung soal masa lalu," ungkapnya.
Chaca mengaku sakit hati dengan ucapan Andika. Dia juga mengingatkan tentang kewajiban mantan suaminya itu.
"Sakit hati sekali saya dengan semua ucapan kamu ke saya, dengan berbicara seperti itu yang tidak menunjukkan hal yang positif. Kamu hanya pencitraan semata di media sosial," ujar Chaca.
Berita Terkait
-
Deddy Corbuzier Nikahi Sabrina Chairunissa, Selebriti dan Warganet Buru Media Sosial Milik Keduanya
-
Terungkap, Deddy Corbuzier Mulai Urus Pernikahan Sebelum Ramadhan
-
Resmi Menjadi Istri Deddy Corbuzier, Apa Pekerjaan Sabrina Chairunnisa?
-
Penampilan Hendropriyono Saat Jadi Saksi Pernikahan Deddy Corbuzier dengan Sabrina Chairunnisa
-
Hendropriyono Jadi Saksi Pernikahan Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa, Sahabat hingga Selebriti Ucapkan Selamat
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Pemprov Sumbar Bakal Bongkar Paksa Bangunan Ilegal di Kawasan Konservasi di Batang Anai
-
Wings Air Resmi Buka Penerbangan Padang-Sibolga, Kapan Mulai Beroperasi?
-
Bareskrim Sorot Tambang Ilegal di Sumbar, Tim Sudah Turun!
-
Air Sinkhole di Limapuluh Kota Tercemar Bakteri E-Coli, Tak Layak Konsumsi!
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total