SuaraSumbar.id - Sebanyak 400 personel dikerahkan untuk mengamankan Rakernas Apeksi yang bakal digelar di Padang, Sumatera Barat (Sumbar), pada 7-10 Agustus 2022.
Hal tersebut dikatakan oleh Kabag Ops Polresta Padang Kompol Deni Ahmad Hamdani melansir Antara, Jumat (5/8/2022).
"Untuk melakukan pengamanan kami kerahkan 400 personel yang nantinya akan disebar pada titik-titik lokasi kegiatan," katanya.
Ada beberapa lokasi yang menjadi fokus pengamanan, yaitu Ruang Terbuka Hijau (RTH) Imam Bonjol Padang, kawasan Pantai Padang, dan sejumlah hotel.
"Tujuan pengamanan adalah demi memastikan Rakernas berlangsung tanpa adanya gangguan, kelancaran arus lalu lintas juga diprioritaskan," ujarnya.
Pihaknya telah menggelar rapat koordinasi bersama Pemkot Padang dan instansi terkait lainnya untuk strategi pengamanan.
Pihaknya akan berupaya maksimal menyukseskan event nasional yang bakal dihadiri oleh 97 Wali Kota se-Indonesia.
Digelarnya Rakernas Apeksi di Padang menjadi angin segar bagi pertumbuhan ekonomi kota setempat yang dua tahun belakangan terdampak akibat pandemi COVID-19, terutama untuk sektor pariwisata.
Pemkot Padang sebagai tuan rumah telah merampungkan persiapan dengan matang demi menyukseskan kegiatan yang diprediksi akan membawa tamu sekitar 3.000 orang.
Baca Juga: Keluarga Brigadir J Minta Ferdy Sambo dan Istri Jujur Soal Tuduhan Pelecehan Seksual
Asisten I Pemkot Padang Edi Hasymi mengatakan dalam kegiatan itu 98 wali kota se-Indonesia akan membahas kebijakan strategis pemerintah kota.
Selain menyiapkan dukungan untuk pelaksanaan rapat kerja, pihak tuan rumah juga sudah menyiapkan berbagai kegiatan pendukung agar acara lebih meriah.
Berita Terkait
-
93 Walikota Nyatakan Akan Hadir Rakernas ke-XV APEKSI di Padang
-
Dipelantikan Ketua Komwil I APEKSI, Bima Arya Ungkapkan Tugas Berat Bobby Nasution
-
Perputaran Uang di Expo UMKM Apeksi Bandar Lampung Capai Rp1,3 Miliar
-
Pameran UMKM HUT Apeksi, Metro Tampilkan Booth Bernuansa Etnik Pedesaan
-
HUT Apeksi, Petugas Kebersihan di Bandar Lampung Unjuk Rasa Tuntut Gaji
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
7 Fakta Pesawat ATR 400 Rute Jogja-Makassar Hilang, Warga Dengar Ledakan hingga Kepulan Asap
-
Viral Warga Padang Jalan Kaki ke Mekkah, Begini Respon Kanwil Kemenhaj Sumbar
-
Kronologi Penemuan Tulang Manusia di Salareh Aia Agam, Polda Sumbar Langsung Evakuasi
-
Polisi Periksa 8 Pelaku Tambang Emas Ilegal di Pasaman Barat, Digerebek di Talamau
-
Bunga Rafflesia Mekar Bersamaan di Agam, Fenomena Langka Awal 2026