SuaraSumbar.id - M Riswan Hidayatullah, pemuda berusia 24 tahun di Jombang, dibebaskan meski terbukti mencuri satu set pelantang suara masjid.
Riswan yang sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh Polres Jombang, dibebaskan setelah aparat kepolisian mempertimbangkan penyelesaian via restoratif justice.
Pemuda yang tercatat sebagai warga Desa Sumbersari, Kecamatan Megaluh, Jombang tersebut, kedapatan mencuri mikrofon beserta mixer masjid di kompleks Perumahan Firdaus Mansion, Jalan Kapten Tendean.
Setelah tertangkap, ia dilaporkan pengurus masjid dan warga kompleks ke polisi, sehingga Ridwan langsung ditahan.
Namun, kata Kapolres Jombang AKBP Moh Hidayat, Riswan kepada penyidik mengatakan dirinya dalam kondisi terdesak sehingga mencuri.
"Dia ini belum makan dua hari. Ibunya juga sakit. Atas dasar itulah kami menempuh jalan restoratif justice," kata AKBP Moh Hidayat seperti dikutip SuaraSumbar.id pada akun Instagram @jktkerass, Selasa (12/7/2022).
Setelah mendapat pengakuan Riswan, kata Hidayat, ia meminta anak buahnya menghubungi takmir masjid.
Kapolres Moh Hidayat bersama Kasatreskrim Polres Jombang AKP Giadi Nugraha langsung menemui takmir Masjid Al Hikmah yang ada di Perumahan Firdaus Mansion.
"Kami jelaskan masalahnya, soal kebutuhan ekonomi hingga terpaksa mencuri. Kami juga sudah memeriksa, dia memang serba kekurangan hidupnya," kata Hidayat.
Baca Juga: Video Bocah Pemulung Pungut Sampah di Dekat Kumpulan ABG Motor yang Nongkrong Bikin Publik Sedih
Ia mengatakan, akibat aksi Riswan, masjid tersebut menderita kerugian mencapai Rp 1,5 juta.
Namun, setelah mendapat penjelasan dari polisi, takmir masjid bersepakat menghentikan semua proses hukum terhadap Riswan.
Maka, digelarlah perjanjian maaf yang mengikutsertakan takmir masjid serta Riswan.
Tak hanya itu, Kapolres Jombang juga langsung memberikan bantuan kepada Riswan untuk meringankan bebannya serta pengobatan ibu.
Ketua Takmir Masjid Eko Hadi dan warga kompleks yang ikut tanda tangan mengakui bersepakat memaafkan Ridwan.
"Kami memaafkan tersangka. Seperti dikatakan Kapolres Jombang, tersangka memang terhimpit ekonomi," kata dia.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Send The Song.xyz Apakah Aman? Jangan FOMO Ikut Tren, Cek Dulu Keamanannya!
-
Viral! TikTokers Ganteng Mirip Gibran Rakabuming Bikin Heboh, Netizen: Versi Glowing-nya
-
Viral Video Cabup Indramayu Marahi 'Wong Cilik', Susi Pudjiastuti Ikut Sedih
-
Viral! Polisi Pukul Sopir Taksi Online, Kapolda Maluku Copot Jabatan Pelaku Meski Sudah Damai
-
Netizen Bandingkan Kasus Tom Lembong dan Fufufafa, Beda Perlakuan?
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
Terkini
-
Waspada! Status Gunung Marapi di Sumbar Naik ke Level Waspada
-
Ekspor CPO Sumbar Turun Drastis Gegara Gejolak Konflik Dunia? Ini Penjelasan BI
-
73 Persen Perlintasan Kereta Api di Sumbar Ilegal, 20 Ditutup Sepanjang 2024
-
Bukittinggi Dihujani Abu Vulknaik Erupsi Gunung Marapi
-
Simulasi Tsunami di Padang: Lari dari Pantai, Menuju Bypass