SuaraSumbar.id - Salmafina Sunan emosi saat membahas omongan warganet soal kedua orangtuanya, Sunan Kalijaga dan Haedy Sunan. Pasalnya, orangtua Salmafina sempat kena hujatan warganet imbas keputusannya memeluk Kristen.
"Satu hal yang orang-orang enggak tahu, ini sebenarnya sedih banget. Kadang aku marah kalau orang-orang bilang ibu Salma itu gagal membesarkan anak," ujar Salmafina Sunan mulai terisak, di kanal YouTube Melaney Ricardo yang diunggah Selasa (5/7/2022), dikutip dari Suara.com.
Salmafina Sunan menyebut kedua orangtuanya adalah yang terbaik yang tak bisa direndahkan orang begitu saja. Pasalnya, mereka menerima keputusan Salmafina pindah agama dengan lapang.
"Mereka tuh orangtua luar biasa, hati mereka itu luas banget dan aku bersyukur memiliki mereka," ujar perempuan 22 tahun ini sambil nangis.
Baca Juga: Orangtua Disalahkan karena Dirinya Pindah Agama, Salmafina Sunan Murka
Salmafina Sunan mengalami kelegaan hati yang luar biasa saat kedua orangtuanya tahu keputusannya untuk pindah agama. Mantan istri Taqy Malik ini merasa seperti gadis paling beruntung saat itu.
"Itu yang melegakan, mereka enggak usah diomongin deh, beruntung banget kan aku waktu itu. Mereka masih bisa berdiri untuk kuatin aku, untuk menerima, untuk semuanya, mengasihi aku, nggak berubah," tutur Salmafina Sunan.
Terkait keputusannya pindah agama, Salmafina Sunan menyebut ibundanya sama sekali tak menghakimi apalagi marah. Ia hanya berpesan agar Salma bertanggungjawab pada pilihannya.
"Pesan mama, pokoknya harus tanggungjawab apapun itu pilihan hidup kakak harus tanggung jawab ya. Bukannya nanti kalau kesandung enggak boleh ngadu, tapi bilang ke mama, tapi obatnya cari sendiri, jadi konsekuensi apapun aku lakuin," kata Salmafina Sunan.
Kabar Salmafina Sunan menjadi Nasrani mulai berhembus pada Juli 2019. Kala itu, ia terciduk beribadah di Gereja Kota Kasablanka. Warganet kemudian bertanya apakah Salmafina antusias merayakan Natal 2019. Tak disangka, ia mengaku telah merayakannya selama dua kali yang artinya sudah memeluk agama Kristen sejak 2018.
Baca Juga: Dibully gegara Pindah Agama, Salmafina Sunan Healing Hijrah ke Bali
Sebelum gempar pindah agama, Salmafina Sunan juga membuat heboh dengan kabar nikah muda dengan Taqy Malik. Saat itu, usianya baru 18 tahun.
Tak bertahan lama, Taqy Malik menjatuhkan talak satu pada 20 November 2017 lewat sambungan telepon. Keduanya kemudian resmi bercerai pada 21 Februari 2018. Setelah bercerai dari Taqy, Salmafina yang semula berhijab saat menikah menuai kontroversi karena melepas hijabnya.
Berita Terkait
-
Bodyguard Atta Halilintar yang Ancam Wartawan Minta Maaf: Saya Reflek
-
Deretan Mantan Salmafina Sunan yang Kini Pacaran dengan Duda, Beda Usia 13 Tahun
-
Identitas Pacar Baru Salmafina Sunan yang Sosoknya Kini Terungkap, Pernah Bernasib Sama
-
Susah Payah Dirahasiakan, Wajah Pacar Baru Salmafina Sunan Dibocorkan Ibunya Sendiri
-
Cincin dan Anting Berlian Barbie Kumalasari Digondol, Keasliannya Malah Dipertanyakan
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kapolda Sumbar: Motif Biar Dibuktikan di Persidangan
-
Kapolda Sumbar Kembali Tegaskan AKP Dadang Tak Ganguan Mental: Sudah Mau Makan!
-
Masa Tenang Pilkada 2024, KPU Sumbar Larang Aktivitas Kampanye dan Survei
-
Bawaslu Agam Tertibkan APK di Masa Tenang Pilkada 2024
-
Kasus Penembakan Kasat Reskrim Solsel, Walhi Sebut Momen Berantas Kejahatan Lingkungan