SuaraSumbar.id - Sambungan internet tiba-tiba melambat pasti mengganggu aktivitas menggunakan ponsel. Kualitas internet memang sangat bergantung pada jaringan yang tersedia.
Berikut empat cara mengatasi internet lemot pada ponsel, melansir Antara, Sabtu (25/6/2022).
1. Restart berkala
Ponsel digunakan setiap hari selama berjam-jam, ada kalanya perangkat terlalu panas (overheat) karena menyala dalam waktu yang lama. Jika panas, kinerja ponsel akan melambat dan bisa jadi mengganggu koneksi internet.
Pengguna disrankan melakukan restart ponsel secara berkala supaya performa ponsel terjaga dalam jangka panjang. Setelah restart, ponsel bisa kembali pulih setelah cukup lama menyala.
Selain restart, alternatif lainnya adalah mematikan ponsel ketika diisi daya supaya perangkat bisa beristirahat.
2. Hapus aplikasi tidak terpakai
Semakin sering membuka aplikasi, maka kerja ponsel semakin berat sehingga menyebabkan internet "lemot". Kebiasaan menggunakan aplikasi akan sangat berpengaruh terhadap kerja ponsel.
Misalnya, setelah menggunakan aplikasi, menekan tombol home untuk keluar. Cara ini sebenarnya tidak menutup aplikasi sehingga ia masih berjalan di latar belakang "background".
Baca Juga: Pemain Wajib Tahu, Daftar Peringkat Karakter Free Fire Juni 2022
Akibatnya, RAM terus bekerja dan sambungan ke internet pun tetap berjalan. Tutup aplikasi-aplikasi yang sedang tidak digunakan dengan menekan ikon tiga garis di layar bawah.
Selain menutup aplikasi dengan benar, matikan atau hapus aplikasi yang tidak pernah dipakai. Cara ini akan membantu mengoptimalkan performa ponsel dan sambungan internet.
3. Blokir iklan
Membuka situs yang memiliki banyak banner iklan rupanya juga berpengaruh ke koneksi internet. Blokir iklan melalui setelan aplikasi peramban (browser yang digunakan).
4. Maksimalkan jaringan 4G
Layanan 4G saat ini adalah jaringan data seluler yang paling terjangkau di Indonesia. Supaya bisa lancar menggunakan internet di ponsel, pilih operator seluler yang memiliki jaringan terbaik di lokasi tempat tinggal.
Tag
Berita Terkait
-
Tips Merawat Baterai Mobil Listrik ala Hyundai
-
Tips Bijak Pilih Klinik Kecantikan dari Melanie Putria: Jangan Mudah Tergoda Promo Menggiurkan
-
Liburan Antimahal, Ini Tips Mendapatkan Tiket Pesawat dengan Harga Terjangkau
-
3 Tips Hilangkan Bau Prengus Daging Kambing, Bisa Gunakan Bahan Rumahan Ini
-
3 Tips agar Rajin Bekerja, Patut Dicoba!
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Kapan BLT Kesra Rp 900 Ribu November 2025 Cair? Begini Cara Cek Penerimanya
-
Ratusan Ribu Warga Padang Ikut Simulasi Tsunami Megathrust Mentawai, Waktu Evakuasi Hanya 20 Menit!
-
BRI Hadirkan Lagi Pengusaha Muda BRILiaN 2025, Tahun Ini Jangkau 8 Wilayah Indonesia
-
CEK FAKTA: Luhut Ancam Tembak Mati Rakyat Indonesia, Benarkah?
-
Benarkah Purbaya Kembalikan Harga Bensin Seperti Era Soeharto? Begini Faktanya