SuaraSumbar.id - Penayangan film terbaru Will Smith berjudul "Emancipation" yang dijadwalkan rilis tahun 2022 dilaporkan ditunda hingga tahun depan.
Menurut Variety, raksasa streaming Apple TV+ berencana untuk menunda rilis film tersebut hingga sekitar tahun 2023.
Sementara Apple belum membagikan tanggal resmi, satu sumber yang mengetahui situasi tersebut mengatakan, itu adalah kebenaran yang tak terucapkan bahwa drama aksi tidak akan mencapai platform pada tahun 2022.
"Emancipation" merupakan film yang disutradarai Antoine Fuqua di mana Smith memerankan seorang budak yang melarikan diri. Cerita tersebut didasarkan pada kisah nyata dari foto tahun 1863 berjudul "The Scourged Back".
Baca Juga: Film Baru Will Smith "Emancipation" Ditunda sampai 2023, Diduga Imbas Kejadian di Oscar 2022
Penundaan "Emancipation" diyakini sebagai dampak terbaru dari peristiwa tamparan yang terjadi di ajang Oscar 2022. Sebelumnya sejumlah proyek film Smith mengalami penundaan usai kejadian itu.
Pada awal April, Netflix menunda produksi film bergenre aksi "Fast and Loose" yang dibintangi oleh Will Smith, imbas dari peristiwa tamparan tersebut.
Smith juga dilaporkan diberi 40 halaman skrip untuk waralaba "Bad Boys", tetapi Sony telah memilih untuk menghapus blockbuster itu dari pengembangan aktif.
Will Smith membuat kehebohan dengan menampar komedian Chris Rock dalam perhelatan Oscar 2022. Peristiwa tersebut berawal saat Chris Rock membuat lelucon tentang kepala gundul istri Smith, Jada Pinkett Smith.
Rock mengatakan dia tidak sabar untuk melihat Pinkett Smith, yang menderita alopecia areata, membintangi "G.I. Jane 2". Hal itu memancing amarah Smith. Dia lalu naik ke atas panggung dan menampar Rock.
Baca Juga: Sinopsis 365 Days 2, Babak Kedua Hubungan Massimo-Laura yang Semakin Panas
Beberapa saat setelah kejadian itu, Smith mengeluarkan permintaan maaf kepada Chris Rock dan Academy. Buntut dari peristiwa itu, Smith dilarang untuk hadir dalam pagelaran Academy Awards selama 10 tahun. (Antara)
Berita Terkait
-
Will Smith Disarankan Kembalikan Piala Oscar, Masih Buntut Tindakannya Tampar Chris Rock?
-
Buntut Tampar Chris Rock, Will Smith Disarankan Kembalikan Piala Oscar
-
Tuai Huru-Hara, Will Smith dan 3 Artis Ini Dilarang Tampil di Acara Penghargaan
-
Imbas Tampar Chris Rock, Will Smith Dilarang Hadir di Oscar Selama 10 Tahun
-
Will Smith Tampar Chris Rock, Academy Percepat Jadwal Pertemuan Bahas Kemungkinan Sanksi
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
Terkini
-
Warga Padang Panjang Juga Dapat Sapi Kurban Presiden Prabowo, Lebih Besar dari Padang Pariaman!
-
Indonesia Terancam Krisis Pangan, Wakil Ketua Komisi IV DPR Minta Riset Pertanian Seperti Tiongkok!
-
Sapi Kurban Presiden Prabowo untuk Padang Pariaman Hasil Inseminasi Buatan, Beratnya 930 Kg!
-
5 Link DANA Kaget Terbaru 23 Mei 2025, Klaim Cepat-cepat Sebelum Terlambat!
-
Industri Ekspor Terancam Tarif AS, Penguatan Ekonomi Domestik Jalan Satu-satunya!