SuaraSumbar.id - Sebanyak 518 orang yang tergabung dalam kelompok Negara Islam Indonesia (NII), di Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat (Sumbar), melakukan cabut baiat pada Jumat (29/4/2022).
Kegiatan yang berlangsung di Gedung Maharajo Dirajo, Batusangkar, dalam rangka kembali mengakui Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Cabut bait juga dilakukan anggota NII dari beberapa daerah lain, seperti Kota Padang, Kabupaten Agam, Tanah Datar, Solok, Solok Selatan, Payakumbuh, Sijunjung dan 50 Kota.
Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa meminta kepada masyarakat, terutama yang tergabung dalam anggota NII untuk tetap menjaga nama baik aktor intelektual dari ranah minang.
Aktor intelektual yang disebutkan Teddy diantaranya sang proklamator bung Hatta, dengan perumusnya M. Yamin, Sutan Syahrir, Tan Malaka, Imam Bonjol, M Natsir, dan Rasuna Said.
"Mereka ada tokoh pendiri bangsa. Jangan nodai warisan dari tokoh minang yang sudah berjuang mengobarkan darah dan air mata demi berdirinya NKRI," katanya.
Teddy meyakini bahwa anggota NII yang hadir pada saat ini melakukan pencabutan baiat tentu dari hati yang paling dalam dan tidak ada unsur paksaan serta bersedia kembali kepada NKRI.
"Saya (Polri) dan TNI akan menjadi garda terdepan dan benteng terakhir demi menjaga keutuhan NKRI," tuturnya.
Dirinya memberikan tenggat waktu sampai tanggal 20 Mei 2022 yang bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional.
Baca Juga: Sinopsis Film The Doll: Pemanggilan Arwah yang Telah Meninggal Berujung Petaka
"Jika tidak melakukan cabut ba'iat akan saya tegakkan hukum yang sekeras kerasnya," tutupnya.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Cabut Baiat, Ratusan Mantan Anggota NII Sumbar Ucap Ikrar Setia Kembali ke NKRI
-
Keras, Kapolda Sumbar Ancam Tindak Tegas Anggota NII yang Belum Cabut Baiat dan Bersumpah Kembali ke NKRI
-
Fasilitasi 391 NII Kembali Berikrar Setia ke NKRI, Kepala Densus 88: Pendekatan Kepada yang Melakukan Penyimpangan
-
391 Orang Pengikut NII di Dharmasraya Sumpah Setia NKRI, Cabut Baiat Disaksikan Komandan Densus 88
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
CEK FAKTA: Purbaya Setop MBG Saat Ramadhan, Benarkah?
-
Gunung Marapi Erupsi, Semburan Abu Vulkanik Capai 1.600 Meter
-
6 Manfaat Konsumsi Kunyit untuk Kesehatan, Anti Radang hingga Jaga Otak!
-
Mendagri Sorot Dampak Serius Banjir Bandang di Sumbar, Ganggu Jalan Nasional hingga Ekonomi Warga
-
Benarkah Duduk Lama Main HP di Toilet Picu Ambeien? Ini Penjelasan Dokter