Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Senin, 18 April 2022 | 14:36 WIB
Polrestabes Makassar memperlihatkan barang bukti terkait pembunuhan pegawai Dinas Perhubungan Kota Makassar Najamuddin Sewang, Senin 18 April 2022 [SuaraSulsel.id/Lorensia Clara Tambing]

SuaraSumbar.id - Eksekutor penembak pegawai Dinas Perhubungan Kota Makassar Najamuddin Sewang, ternyata oknum anggota Brimob berinisial SL. Sedangkan senjata api yang digunakan dibeli secara online.

Fakta itu diungkapkan Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Budhy Haryanto saat menggelar jumpa pers kasus pembunuhan yang didalangi Kepala Satpol PP Makassar Iqbal Asnan di Mapolrestabes Makassar, Senin (18/4/2022).

Dalam jumpa pers yang dikutip dari SuaraSulsel.id, polisi juga memperlihatkan sejumlah barang bukti berupa uang Rp 85 Juta, satu senjata api, 1 proyektil untuk menembak, sepeda motor, dan 53 butir peluru.

Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Budhi Haryanto mengatakan, oknum Brimob yang menembak korban ini satu kampung dengan tersangka utama, Iqbal Asnan.

Baca Juga: Pembunuhan Pegawai Dinas Perhubungan Makassar: Polisi Temukan Uang Rp85 Juta dan 53 Buah Peluru

Iqbal Asnan pernah curhat dan mengaku sakit hati ke korban. Karena adanya ikatan emosional itu, SR mengaku turut sakit hati. Saat mendengar Iqbal Asnan curhat. Ia pun berniat untuk membantu menghabisi korban.

"Eksekutor ini satu asal daerah dengan pelaku Iqbal Asnan. Karena merasa ikut sakit hati. Ketika Iqbal Asnan disakiti perasaannya oleh korban, ia merasa ikut sakit hati juga," ujar Budhi.

Sementara itu, uang Rp 85 juta itu sebagai bentuk terima kasih oleh Iqbal Asnan. Karena SR sudah bersedia membantu. Uang itu diamankan oleh polisi di dalam tas hitam.

Selain itu dalam jumpa pers itu, polisi juga menetapkan satu tersangka baru. Dengan begitu, total tersangka kasus pembunuhan itu menjadi 5 orang.

Seperti diketahui korban Najamuddin Sewang, pegawai Dinas Perhubungan Kota Makassar ditembak mati di jalan Danau Tanjung Bunga pada 3 April 2022. Polisi baru berhasil mengungkap pelaku dan motifnya dua pekan setelah kejadian.

Baca Juga: Video Detik-detik Penangkapan Kasatpol PP Makassar Iqbal Asnan

Ternyata motif pembunuhan itu karena cinta segitiga. Hal tersebut diungkapkan Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Budhy Haryanto.

Load More