Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Kamis, 14 April 2022 | 20:36 WIB
Pernikahan pasangan kekasih yang usianya terpaut jauh, menjadi perhatian publik maupun komunitas daring di China. Pasalnya, pasangan itu disebut sebagai kisah Cinderella dan pangeran abad 21. [Sohu News]

Pengantin perempuan itu berteriak, "saya setuju", dan seisi ruang resepsi tertawa terbahak-bahak.

Status pengantin menjadi topik pembicaraan paling kontrversial bagi komunitas daring Weibo.

Mereka mengira, pengantin lelaki yang muda itu serakah dan hendak menguasai semua harta pengantin perempuan yang lebih tua.

Pernikahan pasangan kekasih yang usianya terpaut jauh, menjadi perhatian publik maupun komunitas daring di China. Pasalnya, pasangan itu disebut sebagai kisah Cinderella dan pangeran abad 21. [Sohu News]

Namun, fakta yang terungkap belakangan mengejutkan banyak orang. Si pengantin perempuan bukan taipan kaya. Dia juga bukan berasal dari kalangan keluarga bangsawan.

Baca Juga: Bikin Tepuk Jidat, Ikut UTBK Siswa Ini Minta Buku Soal Tahun 2022 ke Penjual

"Sebelumnya, dia adalah seorang tunawisma, mencari nafkah dengan mengambil botol, kemudian menjadi terkenal ketika warganet memotretnya," tulis Sohu News.

Sebaliknya, mempelai pria ternyata berasal dari keluarga kaya. Meski baru berusia 25 tahun, pengantin lelaki itu sudah menjabat direktur sebuah perusahaan, mengelola beberapa lusin karyawan.

"Kisah ini menyebabkan banyak kontroversi di komunitas online Cina. Sebagain orang percaya ini adalah cinta sejati. Ada juga yang tidak percaya pasangan ini bisa bersatu."

Kontributor : Rizky Islam

Baca Juga: Kurir Disabilitas Dapat Kaki Palsu Gratis Usai Antarkan Kopi ke Pelanggan

Load More