SuaraSumbar.id - Ratusan warga korban gempa Pasaman Barat, Sumatera Barat, masih tinggal di pengungsian kawasan Simpang Timbo Abu, Kecamatan Talamau. Mereka masih hidup di bawah tenda hingga bulan Ramadhan 1443 Hijriah ini.
"Ada sekitar 500 orang warga yang masih memilih bertahan di tenda pengungsian hingga saat ini," kata salah seorang anggota Badan Musyawarah Simpang Timbo Abu Kajai, Jul, Selasa (5/4/2022).
Menurutnya, para pengungsi enggan pulang ke rumah lantaran masih trauma. Apalagi, rumah mereka juga telah hancur akibat diguncang gempa.
"Sebenarnya persoalan mental kembali ke rumah. Tentu pemahaman ini harus diberikan secara perlahan-lahan," katanya.
Salah seorang pengungsi Sina (55) mengatakan ia terpaksa bertahan di tenda pengungsian karena rumahnya rusak akibat gempa.
"Rumah belum diperbaiki. Untuk sementara biarlah di tenda dahulu," katanya.
Untuk memenuhi kebutuhannya, ia hanya mengharapkan bantuan dari berbagai pihak selama ini.
"Mudah-mudahan secepatnya rumah yang rusak diperbaiki dan ada yang membantu hunian sementara atau hunian tetap," harapnya.
Dari data terakhir dampak gempa di Pasaman Barat sebanyak 13 orang meninggal dunia. 4.038 unit pemukiman rusak dengan rincian rusak ringan 1.786 unit, rusak sedang 916 unit dan rusak berat 1.336 unit.
Baca Juga: Bukittinggi Diguncang Gempa Pagi-pagi, BMKG Ungkap Aktivitas Segmen Sianok
Fasilitas pendidikan yang rusak 75 unit, fasilitas kesehatan 15 unit, fasilitas ibadah 40 unit, infrastruktur 26 unit dan rusaknya fasilitas pemerintah 42 unit. (Antara)
Berita Terkait
-
Jadwal Buka Puasa Bekasi Hari Ini dan Resep Kolak Pisang Bakar Spesial untuk Takjil
-
Jadwal Buka Puasa Bandung Raya Hari Ini dan Resep Es Campur yang Menyegarkan untuk Takjil
-
Karaoke dan Tepat Hiburan Malam di Bandung Barat Boleh Buka Selama Bulan Suci Ramadhan
-
Bar Dilarang Jualan Miras Selama Ramadhan, Nekat Sanksi Ini Menanti
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
WEF 2026 Jadi Panggung BRI Dorong Akselerasi Bisnis Fintech Nasional
-
BRI Serukan Pembiayaan UMKM Berkelanjutan di Forum Global WEF Davos 2026
-
5 Lipstik Pinkish Brown Manis yang Cocok untuk Semua Skin Tone
-
5 Lipstik Dear Me Beauty dengan Pilihan Warna Intens, Ringan dan Nyaman Dipakai Sehari-hari
-
Huntara di Sumbar Resmi Ditempati, BNPB Pastikan Hak Logistik Warga Terpenuhi