SuaraSumbar.id - Persoalan harta warisan yang ditinggalkan almarhum Dorce Gamalama terus bergulir. Pihak keluarga dan anak angkat Dorce kini saling bersiteru.
Terbaru, keluarga Dorce menyoal uang sumbangan yang diterima artis berdarah Minang itu selama hidupnya.
Kakak kandung Dorce, Elita, terang-terangan menyoal uang tersebut lewat kuasa hukumnya. Pihak keluarga keberatan jika uang tersebut dikelola oleh anak angkat Dorce.
Hal itu dipermasalahkan lantaran banyak rekan-rekan Dorce yang memberikan bantuan sumbangan dan total duit sumbangan tersebut belum diungkapkan. Lalu, anak-anak angkat Dorce sudah memakainya, termasuk pelunasan utang-utang almarhum.
Baca Juga: Keberadaan Rp 500 Juta Hasil Donasi untuk Dorce Gamalama Jadi Misteri, Keluarga Minta Audit
"Mereka (anak-anak angkat) bilang bahwa mereka sudah melunasi utang-utang mendiang, jadi timbul pertanyaan kita," ujar kuasa hukum Elita, Husni Thamrin, dikutip dari Matamata.com, Selasa (29/3/2022).
Husni mengatakan, kliennya ingin anak-anak Dorce Gamalama terbuka soal pemasukan dan pengeluaran, Mereka menantang pihak anak angkat untuk melakukan audit.
"Coba dong diaudit dulu, berapa total orang menyumbang, berapa total untuk dikembalikan utang," ujarnya.
Lagipula, Husni melanjutkan, pihak yang paling tepat untuk membayarkan utang-utang almarhumah adalah keluarga kandung. Dia menilai anak angkat tak berhak melakukan semua itu.
"Harus diingat yang berhak melakukan pembayaran dan pelunasan utang itu bukan mereka, tapi keluarganya," kata Husni.
Baca Juga: Buntut soal Warisan, Anak Angkat dan Keluarga Ribut di Makam Dorce Gamalama
"Keluarga wanti-wanti sama saya apabila ada temuan kejanggalan minta dilaporkan," tegasnya lagi.
Urusan wasiat dan warisan Dorce Gamalama menjadi polemik dari keluarga kandung dan anak-anak angkatnya. Hal ini bermula dari wasiat dari Dorce tak kunjung dibuka setelah lewat dari 40 hari kepergian almarhum hingga merembet ke utang piutang.
Berita Terkait
-
Sayang Banget, Rumah Dorce Gamalama Cuma Laku Rp430 Juta dari Harga Rp2 Miliar Demi Bayar Utang
-
Kebangetan, Utang Almarhum Dorce Gamalama Belum Dibayar Anak Angkat Meski Rumah Warisan Terjual
-
Niatnya Jadi Museum, Rumah Dorce Gamalama Dijual Anak Angkat dengan Harga Murah
-
Kaleidoskop 2022: Mulai Ratu Elizabeth II Mangkat Hingga Rahul Bajaj, Obituari Para Tokoh Otomotif
-
Hotman Paris Siap Bantu Kakak Dorce Gamalama Urus Warisan, Gratis!
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya
-
DANA Kaget 18 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Klaim Saldo Gratis Sekarang!
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!