SuaraSumbar.id - Aksi pawang hujan MotoGP Mandalika Rara Istiani Wulandari viral di jagat maya. Lebih-lebih Rara melakukan ritual secara tradisional saat menahan turunnya hujan.
Jauh sebelum heboh pawang hujan di di Sirkuit Mandalika, Ustaz Abdul Somad atau UAS telah membicarakan soal hukum Islam tentang profesi tersebut. Suatu ketika, UAS pernah ditanya jemaah soal penggunaan pawang hujan dalam pandangan Islam.
Dalam ceramah yang diunggah oleh akun Youtube Arek Pati, UAS menyinggung beberapa hal yang kerap kali dilakukan atau dihadirkan dalam prosesi ritual yang diminta atau ditujukan oleh pawang hujan.
Menurut UAS, segala permintaan itu dan segala prosesi yang dilakukan pawang adalah syarat yang diberikan oleh jin.
"Itu syarat dari jinnya, kata jinnya aku bisa menahan awan ini," kata UAS, dikutip dari Hops.id - jaringan Suara.com, Senin (21/3/2022).
Hanya saja, jika yang dilakukan adalah berdoa, maka hal itu diperbolehkan. Terlebih dalam doa itu melibatkan ulama.
"Kalau mintanya sama tuan syekh (ulama) tidak ada syarat-syarat yang kotor kita sama-sama berdoa. Mudah-mudahan Allah SWT mengabulkan, maka tak masalah," katanya.
UAS juga menyinggung soal permintaan aneh-aneh dari bala bantuan jin ketika manusia meminta sesuatu. Menurutnya, ini sangatlah tidak boleh dituruti.
Hal yang sama juga dikatakan Ustaz Khalid Basalamah. Dia mengatakan, jika berkaca pada ajaran agama Islam, mempercayai pawang hujan hukumnya haram. Hal itu diutarakan oleh pendakwah Ustaz Khalid Basalamah melalui akun Twitter @eshatehsyah.
Baca Juga: Fakta Rara Istiani Pawang Hujan MotoGP, Dipuji Dunia, Dicibir di Negara Sendiri
"Pawang hujan itu dukun atau penyihir. Taro telur di belakang rumah, taro keris supaya tidak hujan itu jin yang jaga," kata Khalid Basalamah.
Ustaz Khalid Basalamah lantas menegaskan bahwa dalam Islam hukumnya haram bagi seseorang yang menggunakan jasa pawang hujan.
"Pawang hujan itu dukun enggak boleh dipercayai, haram dalam Islam. Walaupun mereka pakai baca-bacaan Al Quran jangan percaya," katanya.
"Ada acara terus hujan, ya biarin kan rahmat dari Allah. Kalau hujan terus tunda di hari lain," ujarnya.
Tag
Berita Terkait
-
5 Fakta Menarik MotoGP Mandalika, Pawang Hujan hingga Ramalan Juara
-
5 Momen Viral Seputar MotoGP Mandalika 2022: 'Plat Kadaluarsa' Marc Marquez hingga Rara Si Pawang Hujan
-
Apakah Formula E Jakarta Pakai Pawang Hujan? Ini Jawaban Wagub Riza
-
BMKG Pastikan Hujan Berhenti saat MotoGP Mandalika Bukan karena Pawang, Tapi Durasinya Memang Selesai
-
DPR Soroti Aksi Mendunia Mbak Rara Si Pawang Hujan MotoGP Mandalika: Hormati Kearifan Lokal hingga Merasa Geli
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan
-
7 Lipstik Terbaik Usia 50-an, Rahasia Bibir Tetap Lembap dan Tampak Muda!