SuaraSumbar.id - Jelang memasuki bulan suci Ramadan 1443 Hijriah, harga daging di Kabupaten Agam, Sumatera Barat, naik dari Rp 130 ribu menjadi Rp 140 ribu per kilogram.
Salah seorang pedagang daging di Pasar Lubuk Basung, Aziz (28) mengatakan, harga daging naik Rp 10 ribu per kilogram semenjak satu minggu lalu.
"Biasanya harga daging hanya Rp 130 ribu per kilogram dan sekarang naik menjadi Rp 140 ribu per kilogram," katanya, Minggu (20/3/2022).
Ia mengatakan, harga daging ini naik akibat permintaan cukup tinggi di daerah itu menjelang Ramadhan dan persediaan sapi jantan untuk dipotong berkurang.
Baca Juga: Polisi Bubarkan Aksi Tawuran di Padang, 5 Remaja Ditangkap
Dengan kondisi itu, harga daging sapi naik dari harga sebelumnya. Namun penjualan daging tidak berpengaruh, karena daging ini digunakan untuk membuat makanan khas berupa randang menjelang memasuki Ramadhan.
Setiap hari, tambahnya, ia mampu menjual sekitar 60-80 kilogram daging.
"Biasanya penjualan daging juga 60-80 kilogram setiap harinya," katanya.
Sementara salah seorang pedagang ayam broiler di Pasar Serikat Lubukbasung Garagahan, Pitri mengakui harga ayam juga naik dari Rp60 ribu menjadi Rp65 ribu per ekor semenjak beberap hari lalu.
"Harga ayam ini naik Rp5 ribu per ekor dari harga sebelumnya," katanya.
Baca Juga: Daftar 7 Museum di Sumbar yang Wajib Dikunjungi Saat Berwisata ke Ranah Minang
Ia menambahkan, harga ayam broiler itu sudah biasa naik menjelang Ramadhan dan kembali turun satu minggu Ramadhan.
Berita Terkait
-
PT KAI Datangkan 12 Unit Kereta Baru untuk Perkuat KA Pariaman Ekspres
-
Kulineran di Pariaman? Ini 4 Kuliner Andalan yang Harus Dicicipi!
-
Melihat Proses Evakuasi Harimau Sumatera Pemakan Ternak di Agam
-
Jadwal Buka Puasa Kota Padang Hari Ini, 8 Maret 2025
-
Mudik Lebaran Gratis 2025 ke Sumbar Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya
-
DANA Kaget 18 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Klaim Saldo Gratis Sekarang!
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!