SuaraSumbar.id - Video Sugi Nur Raharja alias Gus Nur mengumandangkan azan sambil menirukan gonggongan anjing, menuai reaksi keras aktivis NU, Mohamad Guntur Romli.
Lewat cuitan di Twitter pribadinya, Gun Romli mengunggah ulang cuplikan video Gus Nur yang sedang azan dicampur gonggongan anjing.
"Saya mengecam pelecehan Sugi Nur ini! Menteri Agama tidak sedang membandingkan azan dengan gonggongan anjing, malah contoh yang ente pertontonkan ini merupakan bentuk pelecehan terhadap azan!," tulisnya, dikutip dari Hops.id - jaringan Suara.com, Sabtu (26/2/2022).
Gun Romli yang juga merupakan politisi PSI itu kemudian mengajak para pengikutnya untuk menyimak tayangan dari tindakan Gus Nur versi lengkap yang mencampur azan dengan suara gonggongan anjing yakni pada menit ke-12. “Versi lengkap cek menit 12:00,” terangnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Sugi Nur Raharja atau Gus Nur kembali mengeluarkan pernyataan kontroversial.
Bermaksud ingin menyindir pernyataan Yaqut Cholil Qoumas, Gus Nur malah mempraktekkan azan dengan dicampur dengan gonggongan anjing.
Gus Nur awalnya mengecam pernyataan Menag Yaqut yang menbandingkan suara azan dengan gonggongan anjing.
”Ini mau bahas, mengecilkan volume azan tapi diumpamakan seperti gonggongan anjing ini melecehkan, menistakan azan lagi kalau gini namanya. Delik aduannya ada ini,” kata Gus Nur.
Setelah itu, dia langsung mempraktekkan suara azan dengan dicampur suara seperti gonggongan anjing. "Allahu Akbar Allahu Akbar... hukk hukkk kukkk...kukkk.. kan gitu," ujarnya.
Baca Juga: Aturan Toa Masjid, Guntur Romli Kutip Surah Qaf Ayat 16: Tuhan Tidak Tuli dan Maha Mendengar
Tak hanya sekali, dia kembali mengulanginya, "Allahu Akbar Allahu Akbar... hukk hukkk kukkk...kukkk.. begitu? Halo... Ashadualla ilahailallah... Ashadualla hukk hukkkk... gitu... yok opo (bagaimana)," lanjut Gus Nur lagi sambil menggeleng-gelengkan kepalanya.
Kemudian, dia kembali mengkritik Menag Yaqut dalam video yang total berdurasi 27 menit 38 detik itu.
”Semakin kelihatan intelegensimu, watakmu, nilai dirimu. Ngomong aja teruskan sebagai bentuk makar Allah,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Guntur Romli Tolak Soeharto Jadi Pahlawan Nasional: Mengkhianati Reformasi!
-
Terduga Hacker PDNS Minta Maaf, Guntur Romli: Ini Lucu 100 Persen
-
Tak Percaya Konvoi Pemotor Geber Kaesang dari Massa PDIP, Guntur Romli: Jangan-jangan...
-
AMIN Teken 13 Pakta Integritas Ijtima Ulama, TPN Ganjar-Mahfud: Sudah Tak Laku, Lebih Khawatir Politik Dinasti
-
Kata Guntur Romli soal Gibran Ngacir Absen Dialog Lawan Mahfud MD-Cak Imin
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Mati Polisi di Solok Selatan, Sahroni Tekankan Hal Ini di Polda Sumbar
-
Perintah Kapolri, Propam dan Irwasum Tangani Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
-
Detik-detik AKP Dadang Tembak Mati AKP Ulil, Kompolnas: Kapolres Solok Selatan Berlindung di Ruang Tengah!
-
Lokasi Tambang Galian C Ilegal, Diduga Pemicu Polisi Tembak Polisi di Polres Solok Selatan
-
Jelang Natal dan Tahun Baru, 10 Bus Pariwisata di Sumbar Tak Laik Jalan