SuaraSumbar.id - Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani memastikan bahwa Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto akan maju lagi sebagai calon presiden (Capres) dalam kontestasi Pemilu Presiden (Pilpres) 2024.
Menurut Muzani, seluruh kader Partai Gerindra akan "all out" dalam memenangkan Prabowo di Pilpres 2024.
"2024 Insya Allah akan maju sebagai calon presiden dari Partai Gerindra. Kalau melihat seluruh hasil lembaga survei, Pak Prabowo popularitas nya nomor satu, elektabilitas nya nomor satu, dan kita semua Partai Gerindra, masyarakat Indramayu dan Jawa Barat berada di belakang beliau," kata Muzani, Rabu (9/2/2022).
Hal itu dikatakan Muzani usai meninjau pelaksanaan vaksinasi yang diadakan oleh DPC Partai Gerindra Indramayu bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Indramayu dan Jaringan Rakyat Indonesia Raya (Jari Raya), Selasa (8/2).
Baca Juga: Pengamat: Anies Baswedan Dipasangkan dengan Siapa pun Peluang Menang Sangat Besar
Muzani menilai Prabowo masih diminati masyarakat untuk maju kembali sebagai calon presiden pada Pilpres 2024, yang didasari dari hasil rilis sejumlah lembaga survei.
Menurutnya, hasil survei tersebut menunjukkan popularitas dan elektabilitas Prabowo mengungguli kandidat capres potensial lainnya.
Wakil Ketua MPR RI itu menilai, dalam kepemimpinan menuju Indonesia maju dibutuhkan sosok pemimpin yang ideal dan seorang pemimpin tidak boleh salah dalam pengambilan keputusan.
"Apalagi ketika bangsa dan negara Indonesia menghadapi kesulitan seperti saat ini, maka kepemimpinan nya harus sudah teruji. Prabowo adalah sosok pemimpin yang sudah teruji dalam suksesi kepemimpinan nasional, baik sebagai Ketua Umum Partai Gerindra maupun Menteri Pertahanan," ujarnya.
Muzani mencontohkan ketika bangsa Indonesia sedang menghadapi situasi ancaman Covid-19, maka keputusan politik seorang pemimpin tidak boleh salah.
Baca Juga: Heboh! Nama Inisial 'G' Disebut-sebut Jadi Presiden 2024 , Ada Nama Gus Baha, Gibran dan Ganjar
Menurut dia, ketika keputusan politik yang diambil salah maka yang jadi korban adalah rakyat dan Prabowo sebagai pemimpin sudah teruji sebagai Ketua Umum dan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, serta sebagai Menteri Pertahanan.
"Beliau adalah Menhan yang debut internasional sudah teruji, diplomasi nya sudah teruji, dan menghadapi berbagai persoalan juga sudah teruji, karena itu keputusan politik yang menyangkut negara saya meyakini beliau pun sudah teruji," katanya.
Selain itu, Muzani mengatakan, sosok calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Prabowo di Pilpres 2024 adalah putra putri terbaik bangsa Indonesia.
Dia menyambut baik dan gembira karena banyak orang yang ingin mendampingi Prabowo. (Antara)
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad Hapus Postingan Dukungan untuk Ridwan Kamil, Sammy Notaslimboy Tertawa
-
Prabowo Usai Nyoblos: Kalah-Menang Pilkada Tak Masalah, Asal Tetap Layani Rakyat
-
Airin Iri Andra Soni Diendorse Prabowo, Singgung Kiprah Pemenangan Pilpres di Banten
-
Nyoblos di TPS 008 Bojong Koneng, Pesan Menohok Prabowo soal Menang-Kalah di Pilkada
-
Balik ke Hambalang Usai Nyoblos, Prabowo Ikut Pantau Quick Count Pilkada
Tag
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
-
Hore! Harga Tiket Pesawat Domestik Turun 10% Sepanjang Libur Nataru
-
Broto Wijayanto, Inspirator di Balik Inklusivitas Komunitas Bawayang
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
Terkini
-
Hasil Hitung Cepat, Fadly-Maigus Tumbangkan Petahana di Pilkada Padang 2024: Doakan Kami Istiqomah!
-
Kronologi Teror Penembakan Rumah Dinas Wakil Bupati Solok Selatan, Pengacara: Bukan Senapan Angin!
-
Jalur Lintas Riau-Sumbar Tutup Total Tiga Hari, Ini Penyebabnya
-
Pasca Kasus Polisi Tembak Polisi, Gubernur Sumbar Bahas Soal Penutupan Tambang Ilegal: Sudah Berjalan!
-
Pilkada Solok Selatan Memanas: Rumah Dua Calon Wakil Bupati Diserang, Kaca Pecah!