SuaraSumbar.id - Bencana tanah longsor menerjang kawasan Sitinjau Lauik, tepatnya di kawasan Panorama 2, jalan Padang-Solok di Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).
Longsor ini terjadi pada Jumat (17/12/2021) malam. Material longsor dilaporkan menutup badan jalan hingga menyebabkan macet total, namun kini arus lalu lintas kembali normal, meski masih diguyur hujan.
Kapolsek Lubuk Kilangan AKP Lija Nesmon mengatakan, berdasarkan keterangan saksi yakni seorang pengendara yang hendak menuju Solok.
"Saksi melihat adanya material tanah dari arah tebing sebelah kiri jalan jatuh disertai dengan pohon secara tiba-tiba," katanya, Sabtu (18/12/2021).
Baca Juga: Mantan Wali Kota Padang Jadi Ketua LKAAM Sumbar
Sehingga material tanah dan pohon sepanjang 10 meter melintang menutupi badan jalan dan arus lalin Padang-Solok mengalami kemacetan.
"Untuk longsornya diperkirakan sepanjang 4 meter dengan tinggi sekitar 2 meter," tuturnya.
Sedangkan untuk pelaksanaan pembersihan, kata dia, dibantu oleh alat berat sebanyak 2 unit jenis buldozer dari Dinas PU Kabupaten Solok .
"Usai dilakukan pembersihan, kita melakukan akses buka tutup jalan yang dibantu Tim TRC bersama warga (PKJR) sehingga pada pukul 23.45 WIB arus lalin kembali norma," katanya.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, namun pihaknya meminta kepada pengendara yang melewati jalur tersebut untuk berhati-hati, mengingat Kota Padang hingga saat ini masih diguyur hujan deras.
Baca Juga: Duh, Dua Anak di Padang Jadi Budak Seks Kakak Tiri Selama 4 Tahun
"Kepada masyarakat untuk tetap berhati-hati, kalau bisa jangan bepergian terlebih hingga cuaca mulai membaik," tutupnya.
Berita Terkait
-
Besaran Zakat Fitrah Kota Padang 2025, Lengkap dengan Besaran Fidyah
-
Jadwal Buka Puasa Kota Padang Hari Ini, Jumat 14 Maret 2025
-
Jadwal Imsak Kota Padang, Jumat 14 Maret 2025
-
Jadwal Buka Puasa Kota Padang 13 Maret 2025, Lengkap dengan Pilihan Menu Berbuka!
-
Jadwal Buka Puasa Kota Padang Hari Ini, Rabu 12 Maret 2025
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!