SuaraSumbar.id - Artis Asmirandah membeberkan alasan dirinya pindah agama dari Islam ke Kristen. Hal itu diungkapkannya bersama sang suami, Jonas Rivanno.
Menurut Asmirandah, dia pindah agama sesuai dengan hati nuraninya sendiri. Bukan karena dia memilih Tuhan, namun Tuhan Yesus lah yang memilih dirinya.
“Aku selalu bilang emang bukan aku yang pilih Tuhan tapi Tuhan Yesus yang pilih aku, itu selalu aku kasih tahu setiap kita bersaksi di Gereja di mana pun karena menurut aku, aku enggak bisa bilang aku bertemu Tuhan begini begini karena aku enggak bisa ngasih tahu ke orang bagaimana Tuhan udah menjamah hati aku, roh kudus yang ada di dalam hati aku tuh benar-benar ada,” kata Asmirandah, dikutip dari Hops.id - jaringan Suara.com, Rabu (15/12/2021).
Asmirandah mengaku sulit untuk menjelaskan bagaimana perasaannya hingga ia memilih meninggalkan Islam. Saat menjelaskan hal tersebut, Asmirandah tak kuasa menahan air matanya.
“Susah untuk dijelaskan, gimana besarnya Tuhan dalam hidup aku, gimana Tuhan menjamah hati aku itu susah banget dikasih tahu ke orang. Karena kayak ini cuman aku yang ngerasain, bahkan Vanno pun pasti enggak bisa ngerasain, rasanya kayak aku benar-benar bisa berdoa, kok jadi nangis,” tuturnya.
Asmirandah mengaku bahwa keyakinan adalah hak dirinya. Saat pindah agama, artis blasteran Belanda itu usianya sudah 23 tahun.
“Aku yakin banget orang-orang yang dipilih sama Tuhan, kalau Tuhan tuh dekat banget sama kita dia pasti ngerasain apa yang aku rasain. Pada saat aku memilih, aku memilih keyakinan aku itu adalah hak aku, dan saat itu usia aku udah lewat dari 17 tahun,” ungkap Asmirandah.
Banyak orang yang menilai bahwa Asmirandah pindah agama lantaran ingin menikah dengan Jonas Rivanno.
“Enggak ada satu pun orang yang boleh ‘eh lo enggak boleh milih itu’ atau ‘gue ngelarang elu buat milih’ itu enggak (boleh) sebenarnya. Dan pada saat aku memilih mungkin orang lihatnya ‘karena lo mau menikah sama Vanno’.”
Baca Juga: Dihujat karena Pindah Agama Kristen, Asmirandah Beri Jawaban Ini
Asmirandah pun meluruskan hal tersebut dan mengakui bahwa Vanno tidak pernah membicarakan agama saat mereka menjalin hubungan pacaran hingga hendak menikah.
“Dia enggak pernah ngebahas agama sama aku. Menurut aku, pilihan aku itu emang benar-benar dari hati aku yang paling dalam, mungkin banyak hinaan yang terjadi ke aku, cuman aku bilang ‘ya sudah ini pilihan aku kok, aku juga enggak minta makan dari kalian, aku enggak minta kalian nyediain segala sesuatu yang aku inginkan, aku yang ngejalanin hidup ini, ya aku juga enggak bisa protes’,” pungkas Asmirandah.
Tag
Berita Terkait
-
Tampil dengan Gaya Rambut Baru, Asmirandah Dipuji Mirip Anak ABG
-
Pamer Cincin Tunangan, Jessica Mila Bikin Rekan Artis Syok
-
Dandan ala Gadis 90an dan Dikuncir Dua, Potret Asmirandah Jadi Sorotan
-
Jelang Ulang Tahun, Putri Asmirandah Makin Gemas Pakai Kostum Kelinci
-
5 Potret Gemas Baby Chloe Anak Asmirandah Pakai Baju SMA, Girang Banget!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Semen Padang FC vs PSM Makassar, Juku Eja Terancam Tampil Pincang di Parepare
-
Kapan Sidang Isbat Awal Ramadhan 2026? Ini Penjelasannya
-
5 Merk Lipstik Lokal Murah, Tahan Saat Makan dan Minum
-
10 Sunscreen Terbaik Lawan Flek Hitam, Wajah Cerah Alami
-
Jalur Lembah Anai Ditarget Buka 24 Jam Saat Libur Lebaran 2026