Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Jum'at, 19 November 2021 | 19:43 WIB
Ilustrasi Banjir. (Pixabay.com/Hermann)

Penduduk Merritt yang sudah empat hari terisolasi mengatakan lewat televisi pada Kamis bahwa banjir sudah mulai surut.

Petugas darurat pada Rabu malam menerapkan buka-tutup jalan sempit menuju Hope yang tertutup aksesnya sejak Minggu.

Otoritas Abbotsford, Vancouver timur, sempat khawatir banjir akan merendam pom-pom bensin dan memaksa 160.000 penduduk kota itu mengungsi.

Wali Kota Henry Braun mengatakan pada Kamis pom-pom bensin masih beroperasi dan banjir berangsur surut "dengan laju yang baik" di beberapa tempat.

Baca Juga: Banjir Besar Landa Kanada, 18 Ribu Orang Terlantar

"Kami terus bergerak menuju fase pemulihan dari situasi darurat ini," kata dia.

Dia menambahkan hujan deras diperkirakan akan turun dalam beberapa pekan ke depan.

"Krisis ini belum akan selesai dalam waktu dekat," katanya.

Dia menambahkan pemulihan kota dari bencana ini akan menghabiskan biaya sekitar 792 juta dolar AS (Rp11,3 triliun).

Banjir juga melanda negara bagian Washington, Amerika Serikat, seperti disampaikan Presiden Joe Biden sebelum bertemu Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau.

Baca Juga: Best 5 Oto: Transmisi Baru New Mitsubishi Xpander, Mobil Boks Mengarungi Banjir

"Kami telah berteman baik selama ini… Pikiran kami berdua tertuju pada keluarga-keluarga terdampak badai, banjir di British Columbia dan Pacific Northwest," kata Biden di Gedung Putih. (Sumber: Antara/Reuters)

Load More