SuaraSumbar.id - Usai gagal menjadi finalis Masterchef Indonesia Season 8, Suhaidi Jamaan atau yang dikenal dengan sebutan Lord Ardi dijamu oleh Bupati Tanah Datar, Sumatera Barat (Sumbar).
Lord Ardi yang datang bersama keluarganya berbincang panjang lebar dengan Bupati Tanah Datar Eka Putra.
Bupati Tanah Datar Eka Putra mengatakan, posisi tiga besar yang diraih Lord Ardi telah membanggakan kampung halamannya, Tanah Datar dan umumnya Sumbar.
"Kami bangga dan sangat bahagia atas pencapaian Chef Adi, walaupun tidak menjadi juara tapi tidak mengurangi apresiasi kita. Beliau membawa nama Tanah Datar semakin dikenal dan menjadi perbincangan di tingkat nasional," katanya, Selasa (24/8/2021).
Baca Juga: PPKM Level 3 Bukittinggi Diperpanjang, Objek Wisata dan Jam Gadang Telah Dibuka
Eka berharap langkah Chef Adi semakin sukses. Dia juga meminta agar Lord Ardi tidak berpuas diri dengan apa yang diraih dan tetap jadi pribadi yang rendah hati.
"Kita semua mendoakan yang terbaik untuk Chef Adi untuk tetap semangat dan jangan berpuas diri dan tetap rendah hati, serta jangan pernah sombong," katanya.
Sementara itu, Lord Adi mengaku senang bisa diundang Bupati Tanah Datar ke kediaman bupati di gedung Indo Jolito Batusangkar.
"Saya punya cita-cita Pariangan tidak hanya dikenal sebagai desa terindah dunia tetapi juga dikenal punya kuliner yang diminati," katanya.
Meski gagal melaju ke grand final Masterchef Indonesia season 8, Adi tetap berpuas diri dan bangga bisa mengukir sejarah peserta pertama yang bisa enam kali secara berturut-turut menang dalam tantangan juri.
Baca Juga: Amasrul Dilantik Jadi Kadis, Wali Kota Padang: Harusnya Tahu Diri
"Alhamdulillah saya puas dengan capaian ini tidak menyangka bisa melangkah cukup jauh di Master Chef Indonesia. Tidak masuk grand final adalah sebuah takdir, namun ada catatan yang membanggakan pertama kali dalam sejarah Master Chef Indonesia ada yang bisa 6 kali secara berturut-turut menang dalam tantangan juri," katanya.
Berita Terkait
-
5 Bisnis Kuliner King Abdi Jebolan MasterChef Indonesia, Ada yang Kolaborasi dengan Artis
-
5 Bisnis Kuliner King Abdi, Kerja Sama dengan Sejumlah Artis Terkenal
-
Canggih! Juara MasterChef Indonesia Cheryl Gunawan Pakai Teknologi AI untuk Memasak
-
PT KAI Datangkan 12 Unit Kereta Baru untuk Perkuat KA Pariaman Ekspres
-
Kulineran di Pariaman? Ini 4 Kuliner Andalan yang Harus Dicicipi!
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya