SuaraSumbar.id - Seorang kakek di Jepang mendatangi Kantor Polisi Iwaki-Higashi untuk melaporkan bahwa istrinya telah meninggal. Anehnya, sang istri ternyata sudah meninggal sekitar dua tahun yang lalu.
Menyadur Japan Today Selasa (29/06), pria 70 tahun bernama Yoshiyuki Shinya ini mengatakan istrinya Yuriko, meninggal di rumah mereka pada April 2019 di usia 74 tahun.
Shinya kemudian ditangkap oleh Polisi di Iwaki, Prefektur Fukushima karena dicurigai meninggalkan jenazah istrinya di rumah mereka selama dua tahun.
Pada polisi, Shinya belum mengatakan motifnya menunggu dua tahun untuk melaporkan kematian istrinya. Pihak kepolisian akan melakukan otopsi untuk menentukan penyebab kematian.
Baca Juga: Kekurangan Chip, Sejumlah Pabrikan Jepang Hentikan Produksi Mulai Juli
Seorang tetangga yang dikutip oleh media lokal mengatakan bahwa Shinya tampak seperti orang normal lainnya dan selalu menyapa orang-orang yang lewat.
Sebelumnya, dalam kasus berbeda seorang anak di Jepang pernah menyimpan jenazah ibunya di lemari es selama 10 tahun karena takut kehilangan tempat tinggal.
Menyadur The Sun, Minggu (31/1/2021) Yumi Yoshino (48) mengatakan dia menemukan ibunya tewas dan menyembunyikan jasadnya karena dia tidak ingin pindah dari rumah yang mereka tinggali di Tokyo.
Wanita itu diperkirakan berusia 60-an tahun ketika meninggal dan namanya digunakan untuk menyewa apartemen di kompleks perumahan di kota, laporn Kyodo News.
Yoshino terpaksa meninggalkan apartemen tersebut pada pertengahan Januari karena telat melakukan pembayaran sewa, media lokal melaporkan.
Baca Juga: Kakek Ini Ditangkap Polisi karena Simpan Jenazah istri Selama Dua Tahun
Jenazah wanita tersebut dilaporkan ditemukan oleh seorang petugas pembersih apartemen yang disembunyikan di sebuah lemari.
Berita Terkait
-
Rilis Juni Ini, Stray Kids Siap Comeback Lewat Album Jepang Hollow
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Piala Asia U-17 2025: Jepang Gugur di Drama Adu Penalti, Arab Saudi Lolos ke Semifinal
-
Piala Asia U-17: Perhitungan Rumit Klasemen Akhir Membuat Australia Ikut Tersingkir
-
Timnas Indonesia U-17 Lampaui Catatan Jepang hingga Korea Selatan di Fase Grup Piala Asia U-17 2025
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Daftar 5 Patahan Aktif Berpotensi Picu Gempa Dahsyat di Sumatera Barat, Ini Peringatan BMKG!
-
Rahasia Klaim DANA Kaget Terbukti! Ini Link Aman dan Tips Dapat Saldo DANA Gratis 17 April 2025
-
DANA Kaget 17 April 2025 Dibagikan Lagi, Saldo Gratis Langsung Cair!
-
Tragis! Bocah 11 Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kalumpang Padang, Ini Kronologinya
-
DANA Kaget 16 April 2025: Buruan Klaim! Saldo Gratis Menantimu