SuaraSumbar.id - Seorang pria dilaporkan tewas tenggelam saat mandi-mandi di kawasan Pantai Pauh, Kecamatan Pariaman Tengah, Kota Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar).
Hal itu dibenarkan Kepala BPBD Kota Pariaman, Azman. “Iya, korbannya atas nama Wasri (49) pekerjaan wiraswasta. Korban merupakan warga Padusunan, Pariaman Timur,” katanya kepada Covesia.com - jaringan Suara.com, Sabtu (29/5/2021).
Korban dinyatakan meninggal saat berada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pariaman.
“Aetelah dievakuasi korban dibawa ke RSUD Pariaman untuk memastikan kondisi korban,” katanya.
Azman menyebutkan, kejadian korban tenggelam saat mandi di laut tersebut terjadi pada Sabtu siang. Saat itu, korban mandi di laut yang cuacanya sedang ekstrim dengan ombak besar. Dugaannya korban terseret arus ke tengah laut.
“Korban diketahui tenggelam oleh anak-anak muda yang tengah bermain surfing, dan selanjutnya dievakuasi ke pinggir pantai bersama warga," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
Terkini
-
18 ASN Pemkab Dharmasraya Kena Sanksi, 4 Orang Dipecat dan Ada yang Terjerat Kasus Korupsi!
-
Pemprov Sumbar Terapkan Sistem Berbasis Digital Penuh Mulai 2026, Surat Kertas Tak Ada Lagi?
-
CEK FAKTA: Puan Maharani Minta Kejagung Tak Zalimi Koruptor karena Mereka Manusia, Benarkah?
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp 30 Juta, Masih Keren dan Layak Pakai!
-
Gunung Marapi Erupsi 29 Detik, Kolom Abu Mencapai 300 Meter!