SuaraSumbar.id - Pemain Persija Jakarta, Alfath Faathier, enggan mengakui bahwa bayi yang baru saja dilahirkan mantan istrinya, Ratu Rizky Nabila, sebagai anak. Bahkan, Alfath meminta untuk dilakukan tes DNA.
Ratu melahirkan bayi laki-laki yang diberi nama Jewanio Rizky Abbaz. Seperti diketahui, buah hati tersebut merupakan hasil pernikahannya dengan Alfath Faathier.
Namun Ratu harus bercerai Alfath saat hamil besar. Saat belum resmi cerai, Alfath diduga sudah menikah lagi dengan wanita bernama Nadia Christina.
Hanya saja, Alfath tak mau mengakui anak tersebut hasil hubungan dengannya. Bahkan eks pemain Madura United itu meminta tes DNA.
Baca Juga: Melanie Subono Sindir Kasus KPK, Ridho Slank Tulis Surat Wasiat
Lewat Insta Story di akun Instagram Ratu, terlihat sosok wanita mengatakan bahwa Alfath malah meminta tes DNA. Wanita tersebu adalah saudara Ratu yang mengatakan bahwa sang anak sangat mirip dengan Alfath sehingga tak perlu menjalani tes DNA.
"Assalamualaikum. Hai Alfath, kita lagi ganti-gantian besuk Ratu yang lagi melahirkan. Tega Fath lagi melahirkan ditanyain, diucapin malah nanyain tes DNA?" ucap kerabat Ratu.
Saking kesalnya dengan pemain sepakbola Persija itu, sang kerabat menyindir soal tes DNA. Ia meragukan Alfath punya uang untuk tes DNA.
"Itu anaknya Ratu persis banget mukanya kayak kamu jeleknya, cakepnya kayak Ratu. Itu gabungan (mukanya) jadi nggak usah tes DNA. Kalo mau tes DNA, emang kamu punya uang buat tes DNA-nya? Apa mau cari masalah? Dah gitu aja ya. Kalo udah punya kehidupan (sendiri) jangan ngurusin hidup orang," tegas kerabat Ratu.
"Itu anak kamu, mukanya itu matanya, alisnya kayak kamu. Pipinya kayak Ratu. Untung masih ada kayak Ratu-nya. Kalo kayak kamu semua, ancur. Alhamdulillah ponakan saya tuh...," ucap kerabat Ratu.
Baca Juga: Prediksi Chelsea Vs Arsenal di Liga Inggris dan 4 Berita Bola Terkini
Lebih lanjut, Ratu kemudian membeberkan voice note dari Alfath. Pemain 24 tahun itu dengan tegas meminta tes DNA karena ragu itu anaknya.
"Tenang Fath, di sini ada, 25 juta per orang. Tapi sebelum lakukan tes DNA itu, kamu pikirin si Nio harus di-NICU perharinya 20 juta, itu yang perlu kamu pikirin,'' ujar Ratu.
"Kalau kebukti itu anak gue, gua bayarin, gue bayarin," jawab Alfath.
"Jangan ketakutan gitu dong kalau ngomong. Jangan ketar-ketir, nanti kalau tes DNA baru ketahuan," sambung Alfath.
Tak berselang lama, Ratu kemudian mengunggah bahwa akun Instagramnya sudah diblokir oleh Alfath. Dia juga mengunggah harus bayar persalinan sebesar Rp 49 juta.
Terlepas dari kabar tersebut, Alfath Faathier kini sudah berbahagia dengan wanita lain. Bahkan ia sudah menikah dengan sosok janda satu anak bernama Nadia Christina. (Suara.com)
Berita Terkait
-
Ratu Rizky Nabila Curhat di Lagu Terbaru, Waktu yang Salah
-
Sudah Gak Dinafkahi, Anak Ratu Rizky Nabila Mau Direbut Istri Baru Mantan Suami
-
8 Potret Ratu Rizky Nabila Umrah, Akui Tidak Meminta Neka-neka
-
Dulu Bercadar, Ratu Rizky Nabila Kini Ikut-ikutan Wulan Guritno Pamer Bikini
-
Ratu Rizky Nabila Singgung Artis Lepas Hijab yang Dikoordinasi Ustaz Derry Sulaiman, Nathalie Holscher?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya
-
DANA Kaget 18 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Klaim Saldo Gratis Sekarang!
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!