SuaraSumbar.id - Narapidana Lapas Kelas II A Padang atau Lapas Muara Padang, Sumatera Barat, menggelar lomba tahfidz Alquran antar Warga Binaan Pemansyrakatan (WBP). Kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1442 H.
Kabar itu dibenarkan Kepala Lapas Kelas II A Padang, Era Wiharto. Dia mengapresasi kreativitas para narapidana yang menggelar kegiatan inspiratif seperti itu.
"Semoga dengan diadakannya acara ini mampu mengasah dan memperdalam ilmu Alquran warga binaan yang muslim,” katanya, Rabu (7/4/2021).
"Semoga amal ibadah kita di bulan Ramadan nanti dilipatgandakan dan kembali fitrah," sambungnya lagi.
Sementara itu, Kasi Binadik Lapas Muara Padang, Bayu Nurindra mengatakan, kegiatan ini merupakan pertama kalinya digelar dilingkup warga binaan di Lapas Padang.
"Semoga seluruh peserta dapat mengikutinya dengan baik dan mampu menginspirasi warga binaan lain," katanya.
Kegiatan lomba hafalan Alquran ini akan digelar selama dua hari. Terhitung sejak hari ini, Rabu 7 April 2021 hingga 8 April 2021.
Lomba tahfidz Alquran sesama narapidana Lapas Muara Padang ini akan diikuti sebanyak 36 orang peserta. Rincinya, 11 orang mengikuti Lomba Tahfidz Alquran Juz 30, sementara 25 orang lainnya akan mengikuti Lomba hafalan 24 surat di Juz 30.
Para pemuncak akan diberi hadiah berupa sarung, baju koko, Alquran dan uang elektronik Brizzi.
Baca Juga: Menegangkan! Video Pelaku Pemerkosaan Masuk Sel Disambut 'Ramah' Napi Lama
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Ketika Narapidana Sandera Sipir di Penjara, Simak Videonya!
-
Facebook Berencana Hadirkan Aplikasi Khusus Mantan Narapidana
-
Polisi Ungkap Sindikat Tembakau Sintesis yang Dikendalikan Narapidana
-
Putra UAS Juara Lomba Hafalan Alquran, sang Ibu Cerita Perjuangan Anak
-
Kondisi Penjara Turki Kian Buruk di Tengah Pandemi
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
Terkini
-
5 Desain Kamar Tidur 3x4 Minimalis yang Estetik, Dijamin Nyaman Sekali!
-
10 Desain Rumah Minimalis 2 Lantai Tampak Depan, Cocok untuk Keluarga Modern!
-
5 Cara Tingkatkan Energi Saat Kurang Tidur, Dijamin Tetap Produktif!
-
Semen Padang FC Surati TNI Demi Ikram Algiffari Tetap Jadi Kiper Musim 2025-2026
-
10 Rekomendasi Cat Tembok Kamar Tidur Terbaik 2025, Warna Dinding Penting untuk Kenyamanan!